Warganet Tulungagung Heboh oleh Video tak Senonoh di Alun-Alun

Warganet Tulungagung Heboh oleh Video tak Senonoh di Alun-Alun

Potongan video tak senonoh di alun - alun Tulungagung.-Biro Tulungagung-

TULUNGAGUNG, MEMORANDUM - Warganet digemparkan aksi tak senonoh yang dilakukan oleh muda-mudi diduga di salah satu sudut alun-alun TULUNGAGUNG.

Dalam video berdurasi 25 detik yang kini sudah beredar di media sosial itu, nampak muda mudi tengah berduaan di salah satu tempat duduk yang ada di lokasi sekitar pohon beringin taman alun - alun Tulungagung.

Di video itu terlihat aksi keduanya yang dicurigai mengarah ke tindakan tidak senonoh. Yakni saat si wanita secara sembunyi-sembunyi mendekatkan wajahnya ke bagian celana laki-laki di sebelahnya.

Sejurus kemudian si laki-laki nampak mengamati lingkungan sekitarnya, dan mengarahkan tangannya ke sekitar bagian dada si perempuan.

BACA JUGA:Cabuli Gadis dan Sebarkan Video Tak Senonoh, Pria Blitar Dikerangkeng 

Viralnya video tersebut memancing warganet berkomentar. Salah satunya adalah pemilik akun Instagram @iskn***.

"Peh bocah SMP kelas 7 sing lanang, sing wedok pacare kakak kelas e...," tulis akun tersebut.

Tak sedikit juga warganet yang menyayangkan hal ini. Seperti yang diungkapkan oleh pemilik akun @hatta****

"Joh coro aku dadi bapake wes tak guwak awor peceren bocah kui," tulis akun tersebut dalam kolom komentar.

BACA JUGA:Rekam Perilaku Tak Senonoh di HP

Terpisah, Sekretaris Satpol PP Kabupaten Tulungagung, Ardian Chandra mengatakan, pasca kejadian ini pihaknya bakal meningkatkan intensitas dan fokus patroli di fasilitas-fasilitas umum yang berpotensi disalahgunakan pengunjungnya.

"Untuk mengantisipasi kejadian serupa tidak terulang, satpol PP bekerja sama dengan pihak-pihak terkait akan intens berpatroli," terangnya, Minggu 21 April 2024. 

Pihaknya juga berharap, partisipasi dari warga masyarakat untuk tidak ragu melaporkan apabila menemui pelanggaran ketertiban umum dan ketentraman masyarakat. 

"Monggo, masyarakat bisa mengadukan melalui aplikasi laporpakpp.tulungagung.go.id," pungkasnya. (fir/mad)

Sumber: