Polres Situbondo Persiapkan Pengamanan Idulfitri dan Arus Mudik

Polres Situbondo Persiapkan Pengamanan Idulfitri dan Arus Mudik

Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto SH SIK MH bersama Dandim 0823 Situbondo Letkol Inf Alexander AB dan Bupati Situbondo Karna Suswandi memimpin kegiatan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka Pengamanan Hari Raya Idulfitri 1445 H.-Biro Situbondo-

SITUBONDO, MEMORANDUM - Menjelang digelarnya Operasi Ketupat 2024, Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto SH SIK MH bersama Dandim 0823 Situbondo Letkol Inf Alexander AB dan Bupati Situbondo Karna Suswandi memimpin kegiatan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 H tahun 2024 di Gedung Tribrata Mapolres Situbondo, Senin, 1 April 2024. 

BACA JUGA:Polres Situbondo Gerebek Rumah Penyimpanan Miras, Sita Puluhan Jeriken Arak

Rapat Koordinasi Lintas Sektoral ini dihadiri Sekda Wawan Setiawan, Wakapolres Kompol I Made Prawirawibawa S, PJU dan kapolsek jajaran Polres Situbondo, Pasiops Kodim 0823 Kapten Inf Agus Subagyo, Kadishub Ikhwan Sugihartono, dan Kepala Bakesbangpol Buchari.

BACA JUGA:Peduli Nelayan, Satpolairud Polres Situbondo Bagikan Bantuan Beras Saat Patroli

Turut hadir perwakilan Satpol PP, Dinkes, PLN, Jasa Raharja, Bank Jatim, Senkom, Damkar, KSOP, Kamla, PMI, Tagana dan BMKG serta perwakilan tokoh agama, Ketua MUI Habib Muhammad Abu Bakar Al Muhdar, Ketua PD Muhammadiyah Ustaz H Moh Syamsuri, dan Perwakilan Kemenag Ribut S.

BACA JUGA:Peringati HUT Ke-44 Yayasan Kemala Bhayangkari, Kapolres Situbondo bersama Ketua Bhayangkari Bagikan Takjil

Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto mengatakan yang menjadi objek pengamanan Operasi Ketupat Semeru 2024 adalah lokasi salat Ied (masjid dan lapangan), terminal, pelabuhan, pusat perbelanjaan, dan tempat hiburan atau pariwisata.

BACA JUGA:Berprestasi Ungkap Kasus, Kapolres Situbondo Beri Reward Kapolsek Banyuglugur dan Kapolsek Besuki

Selain itu, untuk Operasi Ketupat Semeru 2024 melibatkan personel gabungan yang terdiri dari Polri, TNI, Dishub, Satpol PP, Dinkes, Senkom, Damkar, KSOP, Kamla, PMI, Tagana, dan Mitra Kamtibmas lainnya.

BACA JUGA:Amankan Pelaku Curanmor di Pasar, Polres Situbondo Imbau Masyarakat Kunci Ganda Motor saat Parkir

Dalam mendukung pengamanan arus mudik tahun ini didirikan 6 Pos Operasi Ketupat Semeru di antaranya Pos pengamanan dan pelayanan tahun ini yaitu Pospam Banyuglugur, Pospam Pasir Putih, Posyan Kota, Pos Terpadu Jangkar, Pospam Asembagus, dan Pospam Banyuputih.

BACA JUGA:Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Situbondo Amankan Pengedar Pil Trex

“Tujuan operasi ini adalah masyarakat merasa aman, nyaman dalam beribadah berpuasa dan merayakan Hari Raya Idulfitri, pengamanan arus mudik dan juga tempat-tempat wisata serta keramaian. Oleh karena itu, agar tujuan operasi bisa tercapai dan berjalan dengan baik Polri perlu dukungan lintas sektoral dengan instansi lain dan tokoh agama,” terangnya.

BACA JUGA:Samapta Polres Situbondo Sita Puluhan Botol Miras Saat Patroli Operasi Pekat di Banyuputih

Sumber: