Polsek Bubutan Kawal Ratusan Peserta Latihan PSHT Menuju Lapangan Makorem

Polsek Bubutan Kawal Ratusan Peserta Latihan PSHT Menuju Lapangan Makorem

Kapolsek Bubutan Kompol Dwi Okta Herianto SH SIK memimpin apel sebelum pengawalan latihan PSHT. -Ali Muchtar-

SURABAYA, MEMORANDUM – Dalam rangka mendukung program prioritas Kapolri mewujudkan SDM unggul dan pemantapan harkamtibmas, Polsek Bubutan Polrestabes Surabaya mengawal 34 peserta latihan bersama (latber) PSHT Cabang Surabaya dari Ruko Dupak Megah menuju Lapangan Makorem, Sabtu 23 Maret 2024.

BACA JUGA:Terindikasi Akan Perang Sarung, Polsek Bubutan Amankan16 Pemuda

Pengawalan kembali dilakukan pada Minggu 24 Maret 2024 pukul 01.00 WIB dari lapangan Makorem menuju titik kumpul di Ruko Dupak Megah Jalan Dupak, Surabaya.

BACA JUGA:Polsek Bubutan Amankan Jukir Liar

Kapolsek Bubutan Kompol Dwi Okta Herianto SH SIK memerintahkan Pawas Aiptu Hermono bersama anggota Patroli Lantas Bubutan 12.02 untuk mengawal para peserta latihan.

BACA JUGA:Polsek Bubutan Amankan Unras di Mapolrestabes

Pengawalan ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kelancaran kegiatan serta menciptakan kondusifitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Bubutan.

BACA JUGA:Polsek Bubutan Gandeng MBI Bagikan 150 Sembako

“Kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas antara Polsek Bubutan dan PSHT dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujarnya. 

BACA JUGA:Unit Reskrim Polsek Bubutan Tangkap Pelaku Curanmor yang Beraksi di 5 TKP

Lebih lanjut, Kapolsek Bubutan menjelaskan bahwa kegiatan latihan bersama PSHT Cabang Surabaya ini bertujuan untuk meningkatkan persaudaraan dan silaturahmi antar anggota PSHT serta meningkatkan kemampuan bela diri.

BACA JUGA:Pospam Polsek Bubutan Sediakan Gerai Vaksin

“Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat terjalin hubungan yang baik antara PSHT dan Polri serta bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Surabaya,” imbuhnya

BACA JUGA:Bhabikamtibmas Polsek Bubutan Terima Kapolda Jatim Award 2022

Sumber: