Sign of the Times, Ketika Harry Styles Mengingatkan Kita tentang Kekekalan

Sign of the Times, Ketika Harry Styles Mengingatkan Kita tentang Kekekalan

-youtube Harry Styles-

MEMORANDUM - Di balik melodi pop yang catchy dan video musik yang memukau, "Sign of the Times" oleh Harry Styles menyimpan pesan mendalam tentang kematian.

BACA JUGA:Bacaan Doa agar Terhindar dari Kematian yang Mengerikan

Lagu ini bagaikan pengingat bahwa di tengah hiruk pikuk kehidupan, kematian adalah keniscayaan yang tak terelakkan.

Liriknya yang puitis dan penuh makna mengajak pendengar untuk merenungkan arti hidup dan kematian. Harry Styles seolah mengajak kita untuk melihat kematian bukan sebagai akhir, melainkan sebagai bagian dari siklus kehidupan yang abadi.

Video musiknya pun sarat makna simbolis. Adegan ketika Harry Styles tiba-tiba saja terbang tak terkendali, di tengah padang dia pun sama bingungnya.

Seakan Harry tidak sadar bahwa dia sedang dihampiri kematian dan jiwanya kembali ke pangkuan Tuhan. 

Namun, justru saat tersebut menunjukkan siklus kematian menuju peristirahatan terakhir yakni raga manusia akan merasakan hal yang sama.

"Sign of the Times" bukan hanya lagu pop biasa, tetapi sebuah karya seni yang mengajak kita untuk berkontemplasi tentang kematian dan menemukan makna hidup yang sesungguhnya.

Lagu ini mengingatkan kita bahwa meskipun kematian tak terhindarkan, kehidupan tetaplah berharga dan patut dijalani dengan penuh makna. (*)

Sumber: