Minimalisir DBD, Kodim 0814 Sinergi dengan Forkopimda Jombang Berantas Sarang Nyamuk

Minimalisir DBD, Kodim 0814 Sinergi dengan Forkopimda Jombang Berantas Sarang Nyamuk

Pj. Bupati Jombang bersama Dandim 0814 saat pelaksaan fogging di Jalan Wersah, Desa Kepanjen. -Biro Mojo-

JOMBANG, MEMORANDUM - Guna meminimalisir meluasnya IVD (Inveksi Virus Dengue), khususnya DBD (Demam Berdarah Dengue), Kodim 0814 bersama jajaran Forkopimda Kabupaten JOMBANG, melakukan fogging atau pengasapan. 

Fogging yang dilaksanakan di Jalan Wersah Gang V Desa Kepanjen, Kecamatan Jombang ini, Pj Bupati Jombang bersama Dandim 0814 turun langsung ikut melakukan fogging yang dilakukan oleh anggota Kodim 0814. 

Dalam kesempatan itu, Pj Bupati Jombang dan Dandim 0814 menghampiri salah satu rumah warga yang anggota keluarganya meninggal akibat terkena DBD untuk melakukan dialog sekaligus menyampaikan belasungkawa. 

Komandan Kodim (Dandim) 0814 Jombang, Letkol Kavaleri Devid Eko Junanto mengatakan, bahwa Kodim memiliki peran penting dalam pemberantasan nyamuk, khususnya aedes aegypti untuk mengatasi DBD. 

BACA JUGA:Pemkab Jombang Gelar Apel Kesiapsiagaan Hadapi Bencana Alam

"Memang secara tugas pokok, kita tercantum dalam OMSP (Operasi Militer Selain Perang) 14 tugas. Salah satunya adalah membantu program pemerintah, diantaranya pemberantasan sarang nyamuk," katanya kepada wartawan disela-sela kegiatan fogging, Kamis 29 Februari 2024.

Dandim menjelaskan, selama ini Kodim 0814 selalu bersinergi dengan Forkopimda Jombang, Dinas Kesehatan tentunya, berkolaborasi, bekerjasama untuk melakukan fogging secara serentak di seluruh wilayah Kabupaten Jombang. 

"Kita libatkan para Babinsa, para anggota semuanya untuk bersama-sama, berdampingan bersinergi dengan dinkes di masing-masing kecamatan, kabupaten, untuk fogging secara serentak," jelasnya. 

Dandim berharap, semoga dengan kegiatan ini, dengan kolaborasi peran dari Kodim 0814, bisa membantu pemerintah dalam mengatasi dan meminimalisir pasien DBD. 

BACA JUGA:Akhirnya Pemkab Jombang Segel Ruko Simpang Tiga Mojongapit

"Yang sampai dengan sekarang sudah hampir 300-an yang dirawat di Rumah Sakit Umum Jombang," tukasnya. 

Sementara itu, Pj. Bupati Jombang Sugiat menerangkan, bahwa hari ini mengadakan pemberantasan sarang nyamuk, fogging secara serentak. Sebelumnya, fogging serentak juga sudah dilakukan di seluruh kecamatan. 

"Karena pemberantasan sarang nyamuk dan fogging ini tidak bisa dilakukan secara parsial, harus serentak," terangnya. 

Sugiat mengungkapkan, fogging hari ini fokus dilaksanakan di Jalan Wersah Gang V dikarenakan pada sebelumnya ada korban meninggal akibat terserang DBD di wilayah tersebut. 

Sumber: