Babak Pertama Big Match PSM vs Persebaya Berakhir 0-0

Babak Pertama Big Match PSM vs Persebaya Berakhir 0-0

Bruno Moreira berusaha melepaskan diri dari kawalan lawan. -Istimewa-

BALIKPAPAN, MEMORANDUM - Pertandingan big match dua tim besar Indonesia mempertemukan PSM vs Persebaya dalam lanjutan Liga 1 2024/2024 pekan ke-26 di Stadion Batakan, BALIKPAPAN, Rabu 28 Februari 2024 pukul 19.00 WIB. 

BACA JUGA:Big Match Liga 1. Starting Line-up Pertandingan PSM vs Persebaya

Pada awal babak pertama, Persebaya langsung berinisiatif menguasai pertandingan. Meskipun lebih menguasai, namun nampak masih kesulitan mendapatkan peluang berbahaya. 

BACA JUGA:Berikut Prediksi Susunan Pemain PSM vs Persebaya

Peluang pertama muncul dari PSM pada menit ke-11, pemain asal Jepang Kenzo Nambu melakukan tendangan keras jarak jauh yang masih mampu ditahan kiper Andhika Ramadhani. 

BACA JUGA:PSM Vs Persebaya, Paul Munster Siap Beri Hasil Maksimal

PSM kembali mempunyai peluang berbahaya melalui tendangan jarak jauh sang kapten M Arfan menit ke-22. Namun kembali kesigapan Andhika di bawah mistar gawang menggagalkan peluang tersebut. 

BACA JUGA:Lawan PSM, Persebaya Wajib Curi Poin untuk Hindari Zona Degradasi

Pada menit ke-29, Persebaya baru mendapatkan peluang berbahaya melalui skill individu Bruno Moreira. Menerima umpan dari M Iqbal, Bruno disisi kiri berhasil melewati dua pemain. Selanjutnya top skor Persebaya tersebut melakukan tendangan keras yang masih mampu di blok pemain belakang PSM Yuran Fernandez. 

BACA JUGA:Head to Head Persebaya Tanding Tandang ke PSM

Semenit berselang giliran tembakan jarak jauh M Hidayat yang masih tipis diatas gawang kiper Reza Arya Pratama. 

Di sisa waktu yang ada kedua tim nampak bermain hati-hati dan tidak membuat peluang yang berbahaya. Hingga semenit tambahan waktu yang diberikan wasit Rio Permana Putra skor sama kuat 0-0. (*)

Sumber: