Personil Gabungan Kota Madiun Mulai Patroli Obyek Vital Jelang Pemilu

Personil Gabungan Kota Madiun Mulai Patroli Obyek Vital Jelang Pemilu

Walikota Madiun Maidi bersama Dandim 0803/Madiun Letkol Inf Meina Helmi, Kapolres Madiun Kota, AKBP Agus Dwi Suryanto dan jajaran saat mengecek gudang logistik dan kantor KPU setempat.--

MADIUN, MEMORANDUM-Pihak keamanan dari tiga pilar, yakni TNI-Polri dan Satlinmas di Kota Madiun siap mengamankan jalannya pesta demokrasi. Hal itu ditunjukkan saat tim gabungan menggelar apel di halaman Balai Kota Madiun, Selasa, 6 Januari. Setelah apel, mereka langsung melakukan patroli skala besar di wilayah Kota Madiun.

Patroli tersebut dibagi menjadi dua tim. Untuk tim pertama, menyasar lokasi vital Pemilu. Yaitu, kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu), serta gudang logistik di Asrama Haji. Sedangkan untuk tim kedua,  berpatroli dengan rute seluruh jalan arteri di wilayah Kota Madiun.

BACA JUGA:58 Warga Kabupaten Madiun Menderita DBD, Mayoritas Orang Dewasa

Kapolres Madiun Kota, AKBP Agus Dwi Suryanto mengatakan, persiapan pengamanan pemilu sejatinya sudah dilakukan sejak jauh hari. Termasuk kesiapan personil maupun sarana prasarana. Nantinya skema pengamanan per Tempat Pemungutan Suara (TPS) akan dijaga oleh empat anggota dari tiga pilar. Yakni dua personil dari TNI-Polri dan dua anggota Satlinmas.

BACA JUGA:Penerima Becak Listrik di Madiun Diberikan Pelatihan

“Pada dasarnya kita 3 pilar sudah siap semua,” tegasnya.

Dari pemetaan yang dilakukan, lanjut Kapolres, seluruh TPS di wilayah Kota Madiun dianggap kurang rawan. Meski begitu, pihaknya meminta komitmen bersama seluruh elemen masyarakat untuk menjaga situasi berjalan kondusif hingga Pemilu usai.

“Kami tidak bisa sendiri, kami perlu adanya bantuan daripada masyarakat Kota Madiun untuk sama-sama menciptakan situasi yang aman, sejuk, dan damai,” terangnya.

Sejalan dengan hal tersebut, Dandim 0803/Madiun, Letkol Inf Meina Helmi mengaku siap membantu Polri dan Satlimnas dalam menjaga keamanan selama perhelatan Pemilu. Bahkan jika nantinya situasi berjalan tidak kondusif, pihaknya telah menginventarisasi personil dari Yonif Para Raider 501/BY, Yonko 463 Kopasgat, dan Batalyon Armed 12 Kostrad. Tetapi Dandim meyakini nantinya situasi Pemilu di Kota Madiun dapat berjalan kondusif.

 “Intinya TNI siap membantu dari Kepolisian. Kami yakin dan percaya untuk pelaksanaan kegiatan Pemilu 2024. yang meliputi Pilpres, maupun Pileg akan berjalan dengan aman tertib lancar dan terkendali,” pungkasnya.

Tak cukup sampai disitu, Pemkot juga mendukung dan turut bersinergi dengan TNI-Polri melalui Satlinmas dalam menjaga situasi yang kondusif di Kota Madiun. nantinya sebanyak 1.500 anggota Satlinmas bakal diterjunkan untuk menjaga tiap TPS. termasuk petugas kesehatan yang akan disiagakan selama 24 jam.

“Pemkot siap mendukung sinergi dengan TNI-Polri dalam mengamankan dan mengawal Pemilu khususnya melalui Satlinmas dan kesehatan,” ujar Sekda Kota Madiun, Soeko Dwi Handiarto dilokasi yang sama. (aji/ju)

 

Sumber: