Sayang Dilewatkan, Berikut Ini 8 Pilihan Finger Food untuk Bayi
finger food--
5. Keju
Keju mengandung kalsium yang baik untuk mendukung pertumbuhan tulang bayi. Oleh karena itu, memberikan keju sebagai makanan pendamping ASI (MPASI) di tahun pertamanya merupakan hal yang tepat.
Keju yang cocok untuk bayi adalah keju yang memiliki tekstur lembut, tidak berbau, dan tidak lengket.
BACA JUGA:Inilah Alasan Mengapa Bayi Tabung Mahal
6. Daging
Daging merupakan sumber zat besi yang baik untuk pertumbuhan bayi. Bunda disarankan memberikan daging saat Si Kecil sudah bisa diperkenalkan MPASI. Sebelum diberikan kepada Si Kecil, pastikan daging sudah dimasak hingga empuk dan disuwir agar lebih mudah dikunyah.
7. Pasta
Meski di Indonesia pasta masih cukup jarang dijadikan camilan untuk bayi, makanan ini sebenarnya bisa dijadikan pilihan menu finger food. Berikan Si Kecil pasta yang sudah direbus hingga matang sempurna.
Jenis pasta yang bisa diberikan kepada bayi adalah fusili atau pasta yang telah dipotong-potong kecil.
8. Sereal
Bunda juga bisa memberikan sereal sebagai camilan finger food untuk Si Kecil. Berikan sereal yang mudah digenggam Si Kecil. Selain itu, pilih sereal tanpa atau rendah gula dan tanpa tambahan zat pewarna.
Setiap kali akan memberikan finger food kepada Si Kecil, Bunda perlu mencicipinya terlebih dahulu untuk memastikan makanan tersebut mudah digigit, potongannya pas, cukup lembut, dan lumer di mulut.
Sumber: