Spesifikasi Realme 12 Pro Series yang Siap Debut Secara Global

Spesifikasi Realme 12 Pro Series yang Siap Debut Secara Global

Shahrukh Khan jadi Brand Ambasador Relame yang mempromosi Realme 12 Pro Series --

SURABAYA, MEMORANDUM - Realme 12 Pro Series 5G akhirnya resmi mendapatkan tanggal rilisnya. Ponsel Number Series terbaru dari Realme tersebut bakal diperkenalkan secara global pada 29 Januari 2024 mendatang.

Dalam series ini Realme menghadirkan kamera periscope telephoto untuk pertama kalinya di segmen mid-range. Lini iini kemungkinan bakal terdiri dari dua model, yakni Realme 12 Pro dan Realme 12 Pro+.

BACA JUGA:Spesifikasi dan Harga Realme C67

BACA JUGA:Spesikasi Realme C67, Fitur Fotografi Terbaik dan Memiliki Bezel Tertipis di Kelasnya

Melalui poster yang dibagikan oleh Realme, peluncuran Realme 12 Pro Series 5G tersebut bakal mengusung tagline “Be a Portrait Master” dengan menampilkan desain panel belakang dari Realme 12 Pro+ varian warna biru tua.

Menariknya jelang peluncuran smartphone ini, poster promosi kini menampilkan Shah Rukh Khan yang membawa Realme 12 Pro series. Sebagai informasi, Shah Rukh Khan merupakan Brand Ambassador Realme sejak tahun lalu.

BACA JUGA:Spesifikasi Realme GT 5, Hp Premium dengan Harga murah

Berikut bocoran Spesifikasi Realme 12 Pro Series 5G

Dilansir dari situs jagat gadget, Kedua model smartphone ini kemungkinan bakal memakai sensor yang sama 50MP OIS Sony IMX890 untuk kamera utamanya dan 8MP Sony IMX355 untuk kamera ultra-wide. 

Model Pro+ akan dilengkapi kamera periscope telephoto dengan sensor OmniVision OV64B 3x optical zoom, sedangkan model Pro pakai sensor 32MP dengan 2x optical zoom.

BACA JUGA:Spesifikasi Realme C53, Usung Model Kamera Mirip Iphone 14 Pro

Soal dapur pacu utama yang digunakan, kabarnya Realme 12 Pro bakal menggunakan SoC Snapdragon 6 Gen 1 sementara Realme 12 Pro+ dilengkapi Snapdragon 7s Gen 2. Keduanya dikatakan bakal mengusung spesifikasi layar curved yang sama yakni 6,7 inci AMOLED dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 120Hz.

Di samping itu, desain panel belakangnya agak mirip dengan pendahulunya Realme 11 Pro Series, berbahan kulit dan memiliki aksen jahitan vertikal di bagian tengahnya. Namun, desain bump kamera kini tampil lebih mewah dengan ring berwarna emas mengitari bump kamera yang masih berbentuk bulat.

Mengingat waktu peluncurannya yang masih sekitar dua minggu lagi, kemungkinan Realme bakal membagikan detail lebih lanjut mengenai spesifikasi dari Realme 12 Pro Series 5G yang akan mereka luncurkan itu.

Sumber: