Kebakaran di Perumahan Elite Citraland, Lansia Sebatang Kara Tewas Terpanggang

Kebakaran di Perumahan Elite Citraland, Lansia Sebatang Kara Tewas Terpanggang

Petugas gabungan BPBD dan DPKP Kota Surabaya mengevakuasi jenazah pemilik rumah yang terbakar --

SURABAYA, MEMORANDUM - Kebakaran hebat menimpa sebuah rumah  di komplek North Emerald Mansion Blok TN3, Citraland, Surabaya, Sabtu 14 Januari 2024 malam. Dalam peristiwa itu, seorang lansia tewas akibat ikut terpanggang.

Korban Suwandi Tjoa (60). Ia tewas dalam kondisi tertidur di kamar lantai 1 rumah yang ia huni seorang diri tersebut. Lansia kelahiran Jombang itu, disebut sedang mengalami sakit stroke berat.

"Iya benar. Korban satu orang meninggal dunia. Saat itu, korban berada di atas tempat tidur dengan posisi terlentang," kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Surabaya Laskita Rini Sevriani Minggu 14 Januari 2024.

Laskita Rini mengatakan, Kebakaran terjadi di kamar seluas 5x6 meter. Saat petugas tiba, api sudah membesar dan membakar pemilik rumah hingga tewas terpanggang.

BACA JUGA:Kebakaran Gudang Springbed Merembet ke Rumah Warga

BACA JUGA:Tekan Risiko Kebakaran di Permukiman, DPKP Surabaya Lakukan Pemetaan di Wilayah Padat Penduduk

"Info dari sekuriti setempat menghubungi PMK citraland dan kondisi untuk api sudah besar. Saat unit mendekati TKK (tempat kejadian kebakaran), terhalang portal karena ada perbaikan jalan," imbuh dia.

"Untuk total luas rumah keseluruhan itu kurang lebih 10 meter x 20 meter 2 lantai. Sementara luas terbakar 5 meter x 6 meter di lantai 1. Penyebab belum diketahui," pungkas dia.(*)

Sumber: