Forkopimda Kota Malang Gelar Rakor Pengamanan Nataru

Forkopimda Kota Malang Gelar Rakor Pengamanan Nataru

Pelaksanaan rakor pengamanan Nataru di mini Block Office.--

MALANG, MEMORANDUM-Forkopimda Kota MALANG melaksanakan Rakor Lintas Sektoral, Kesiapan Operasi Lilin Semeru 2023, Pengamanan Natal Tahun 2023 dan Tahun Baru 2024, di Mini Block Office Lantai 4 Kantor Satpol PP Kota MALANG MALANG, Senin 28 Desember 2023.

Dalam penyampaiannya,  Kapolresta Malang Kota dibacakan Kabag Ops Polresta Malang Kota AKP Sutomo  menjelaskan bahwa, kegiatan  akan dikemas dalam operasi kemanusiaan. Berkoordinasi Polri dan TNI, Pemda dan mitra Kamtibnas lainnya. 

Menggunakan sandi, operasi lilin Semeru 2023, berlangsung selama 12 hari. Mulai tanggal 22 Desember 2023 sampai tanggal 2 Januari 2024.

BACA JUGA:Pemkot Malang Raih Penghargaan Investasi Terbaik, Pj Wali Kota Minta Jadikan Motivasi

"Kami sudah melaksanakan kegiatan cipta kondisi Kamtibmas, dengan razia gabungan. Sasaran balap liar, motor knalpot Brong, serta kendaraan lain yang tidak memenuhi syarat," terang Kabag Ops, Senin 18 Desember 2023.

BACA JUGA:Pj Wali Kota Wahyu Terima Penghargaan Positive News Maker 2023 Kota Malang

Ia menambahkan, banyak keluhan dari masyarakat di Kota Malang. Baik melalui call center atau melalui media sosial. Untuk itu, telah diamankan lebih 500 unit kendaraan di halaman Polresta. 

Ia berharap, semua pihak mengantisipasi dampak perayaan pesta tahun baru 2024. Agar perayaan di rumah bersama keluarga. Tidak merayakan dengan arak-arakan konvoi di kota Malang. 

Sementara itu, sebagai pejabat baru, dalam kesempatan tersebut Dandim 0833/Kita Malang Letkol Arm Aris Gunawan memohon dukungan dan bimbingan dalam melaksanakan tugas,  di Kodim 0833. Sehingga, dapat diberikan kelancaran dalam mengemban tugas di wilayah Kota Malang.

"Dengan adanya koordinasi lintas sektoral ini, diharapkan dapat meningkatkan sinergitas dalam rangka mendukung dan mengamankan pelaksanaan Hari Raya Natal 2023 dan Tahun Baru 2024," katanya.

Untuk itu, lajut Dandim, Kodim 0833/Kota Malang siap mendukung pengamanan Natal Tahun 2023 dan Tahun Baru 2024.

Dandim  juga mengajak,  seluruh komponen masyarakat  bersinergi menjaga  kondusifitas keamanan. Karena keamanan merupakan tanggung jawab  bersama 

"Untuk itu, mari bersinergi  menjamin keamanan, ketertiban dan kenyamanan saudara kita melaksanakan ibadah. Laksanakan koordinasi dengan baik semoga Malang aman dan kondusif,," pungkas Dandim. (edr)

Sumber: