Wali Kota Madiun Apresiasi Kehadiran Pencinta Burung Merpati Pos

Wali Kota Madiun Apresiasi Kehadiran Pencinta Burung Merpati Pos

Wali Kota Madiun Maidi bersama anggota melepaskan ribuan burung merpati dalam acara musyawarah nasional POMSI di Ngrowo Bening Edupark, Minggu, 10 Desember 2023.-Biro Madiun-

MADIUN, MEMORANDUM - Potensi wisata di Kota Madiun kembali dilirik berbagai kalangan. Kali ini, datang dari Perkumpulan Olahraga Merpati Pos Seluruh Indonesia (POMSI). Ya, rencananya organisasi klub-klub Merpati Pos di Indonesia itu bakal terpusat di Kota Madiun.

BACA JUGA:PSI Kota Madiun Usung Maidi Maju Pilwalkot 2024

“Kota Madiun tidak kaya sumber daya alam. Solusinya, semua kegiatan-kegiatan yang menarik akan kami tampung. Salah satunya, POMSI akan bermarkas di sini (Kota Madiun, red) dan akan kami fasilitasi,’’ ucap Wali Kota Madiun Maidi usai menghadiri acara musyawarah nasional POMSI di Ngrowo Bening Edupark, Minggu, 10 Desember 2023.

BACA JUGA:Nama Soeko Dwi Handiarto Menguat Sebagai Pj Wali Kota Madiun

Menurut Maidi, hadirnya POMSI bakal menjadi daya tarik baru sektor wisata di Kota Madiun. Artinya, kegiatan-kegiatan perkumpulan hingga lomba bakal terpusat di Kota Madiun. Nah, rencana itu didukung dengan potensi-potensi yang ada di sini. 

BACA JUGA:DPRD Kota Madiun Voting Usulkan Tiga Sekda Jadi Calon Pj Wali Kota

“Ketika ada kegiatan, tamu-tamu yang datang bakal mendukung geliat UMKM (usaha mikro kecil menengah) di Kota Madiun. Semua fasilitas dan potensi lengkap di sini. Saya welcome (menyambut, red) sekali,’’ ujar Maidi.

Sementara itu, Ketua Umum POMSI Agus Umar mengaku beruntung diterima Pemkot Madiun. Khususnya Wali Kota Madiun Maidi. Lantaran di dukung penuh, pihaknya berkomitmen dan mendukung penuh apa yang yang diharapkan pemkot. Yakni, mengembangkan potensi wisata yang ada di kota ini. 

BACA JUGA:Wali Kota Madiun Pilih Fokus Kerja hingga Akhir Masa Jabatan

“Kami akan support penuh. Kami akan mengirimkan merpati untuk agar menjadi wisata baru di Kota Madiun,’’ janji Agus.

Agus mengungkapkan, kagiatan-kagiatan POMSI tidak dapat dipandang sebelah mata. Saat perlombaan, misalnya. Sebanyak 86 klub merpati pos di seluruh Indonesia bakal mengikuti perlombaan. Apalagi saat final, seluruh pecinta merpati bakal berkumpul di sini. 

BACA JUGA:Danrem 081/DSJ Panen Cabai bareng Wali Kota Madiun

“Karena kami didukung penuh oleh Pak Wali, kami akan memberikan feedback (umpan balik) yang sama. Pak Wali menginginkan lomba atau kami sebut kandang bersama. Tentu akan kami pusatkan di sini,’’ ungkapnya. 

BACA JUGA:Wali Kota Madiun Buka Festival Batu Mulia Nusantara

Sumber: