Polsek Dukuh Pakis Gelar Jumat Curhat, Warga Senang Keluhan Terjawab

Polsek Dukuh Pakis Gelar Jumat Curhat, Warga Senang Keluhan Terjawab

Polsek Dukuh Pakis menggelar Jum'at Curhat di Balai RT.1 RW.1 Kelurahan Pradah Kalikendal.--

SURABAYA, MEMORANDUM - Polsek Dukuh Pakis menggelar Jum'at Curhat Lengkap di Balai RT. 1 RW. 1 Kelurahan Pradah Kalikendal. Kegiatan ini dihadiri oleh 3 pilar Dukuh Pakis, Ketua LPMK Pradah Kalikendal, Ketua RT 1 RW. 1 Pradah Kalikendal, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pradah Kalikendal, Polisi RW Kelurahan Pradah Kalikendal, Pawas dan piket fungsi serta warga masyarakat sekitar, Jumat 8 Desember 2023.

Kegiatan ini dipimpin oleh Wakapolsek Dukuh Pakis, Iptu Santa Yulia, SH. Dalam sambutannya, Iptu Santa Yulia mengatakan bahwa Jum'at Curhat Lengkap ini bertujuan untuk meningkatkan sinergitas dan komunikasi antara Polri dengan masyarakat.

BACA JUGA:Polsek Dukuh Pakis Gelar Jalan Sehat Blusukan Kamtibmas

"Melalui kegiatan ini, kita bisa saling bertukar pikiran dan menyampaikan aspirasi. Hal ini penting untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif," katanya.

Dalam kesempatan tersebut, warga masyarakat menyampaikan berbagai curhatan, salah satunya terkait dengan kehadiran petugas kepolisian dalam kampung dan gang selain Bhabinkamtibmas dan Polisi RW. Hal ini mengingat akan tutup tahun guna antisipasi kerawanan kriminalitas.

BACA JUGA:Kapolsek Dukuh Pakis Pimpin Jumat Curhat di Balai RW 4 Dukuh Pakis

"Kami berharap agar petugas kepolisian bisa lebih sering berpatroli ke kampung dan gang, terutama pada malam hari," ujar Bapak Poniadi, warga Masyarakat RT.1 RW.1 Pradah Kalikendal.

Atas curhatan tersebut, Iptu Santa Yulia berjanji akan menyampaikannya kepada pimpinan. Ia juga mengatakan bahwa pihaknya akan meningkatkan patroli ke kampung dan gang, terutama pada malam hari.

BACA JUGA:Kapolsek Dukuh Pakis Quick Respons Datangi TKP Kebakaran Rumah

"Kami akan semaksimal mungkin untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Dukuh Pakis," kata Iptu Santa Yulia.

Kegiatan Jum'at Curhat Lengkap ini berjalan lancar dan tertib. Warga masyarakat merasa senang karena curhatannya bisa terjawab.(mtr)

Sumber: