Profil Irjen Marthinus Hukom yang Ditunjuk Jadi Kepala BNN

Profil Irjen Marthinus Hukom yang Ditunjuk Jadi Kepala BNN

Profil Irjen Marthinus Hukom--

SURABAYA, MEMORANDUM - Irjen Marthinus Hukom akan mengemban jabatan baru yakni sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), yang sebelumnya dijabat oleh Komjen Petrus Reinhard Golose yang sudah memasuki masa pensiun.

Polri pun sudah mengusulkan nama Irjen Marthinus Hukom untuk menjadi Kepala BNN kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Presiden Jokowi juga telah menandatangani Keppres pemberhentian Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) RI Komjen Petrus R Golose pada 29 November 2023.

BACA JUGA:Komjen Petrus Golose Pensiun, Irjen Marthinus Hukom Ditunjuk Jadi Kepala BNN

BACA JUGA:Profil Wakapolri Komjen Agus Andrianto yang Diisukan Bakal Gantikan BG Jadi Kepala BIN

Berikut profil Irjen Marthinus Hukom

Marthinus Hukom adalah pria kelahiran 30 Januari 1969 di Ameth, Nusalaut, Maluku Tengah. Ia merupakan lulusan Akademi Kepolisian Lemdiklat Polri angkatan 1991. 

Irjen Marthinus Hukom banyak berkarier di bidang pemberantasan terorisme. 

Karier tersebut dimulai saat Marthinus bergabung dengan Satuan Anti-teror dan bom Polda Metro Jaya pada 2001. Diketahui Marthinus juga pernah bertugas bersama eks Kapolri Jenderal (Purn) Idham Azis.

Selain itu, Marthinus juga pernah bertugas dengan mantan Kadensus Antiteror 88 M Syafii dan timnya dikomandoi oleh eks Kapolri Jenderal Pol (Purn) Tito Karnavian. 

Sebelum berkarier sebagai Kepala Densus 88 Antiteror Polri Martinus pernah mengisi jabatan Wakadensus. Ia pernah dua kali menjabat sebagai Wakadensus di tahun 2015 dan 2018 serta dipercaya sebagai Direktur Penegak Hukum Kedeputian Bidang Penindakan dan Pembinaan Kemampuan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) tahun 2017.

BACA JUGA:Profil Brigjen Aan Suhanan yang Jadi Plh Kakorlantas Polri

Riwayat Jabatan Kepolisian

  • Katim Anti Teror Bom Polda Metro Jaya (2001—2002)
  • Analis Intelijen Satgas Anti Teror Polri (2002—2015)
  • Kelompok Ahli BNN RI Bidang Intelijen (2010—2012)
  • Kabid Intelijen Densus 88 AT Polri (2010—2015)
  • Wakadensus 88 AT Polri (2015—2016)
  • Direktur Penegakan Hukum Kedeputian Bidang Penindakan dan Pembinaan Kemampuan BNPT RI (2017—2018)
  • Wakadensus 88 AT Polri (2018—2020)
  • Kadensus 88 AT Polri (2020—2023)
  • Kepala BNN (2023—Sekarang)

 

Sumber: