Maju Nyaleg, Ning Fika: Perempuan Harus Mandiri, Punya Gagasan, dan Ide

Maju Nyaleg, Ning Fika: Perempuan Harus Mandiri, Punya Gagasan, dan Ide

Caleg PSI Surabaya Yusfika Nani Sa’adah usai podcast di MemorandumTv.-Alif Bintang-

SURABAYA, MEMORANDUM - Seorang caleg perempuan asal SURABAYA berhasil mencuri perhatian dalam podcast di MemorandumTv, Rabu, 29 November 2023.

Dia adalah Yusfika Nani Sa’adah, politisi muda PSI Surabaya berparas ayu yang kini resmi maju sebagai caleg DPRD Surabaya dari daerah pemilihan (dapil) 1 nomor urut 3.

 BACA JUGA:Malang Raya Tuan Rumah Porprov 2025, Kok Bisa? Ketum KONI Surabaya Jadi Bintang Tamu di Podcast MemorandumTV

Sepak terjang dan alasan Ning Fika, sapaan karib Yusfika, kenapa memilih terjun ke dunia politik dan berlabuh ke parpol berlambang bunga mawar itu dapat disaksikan di MemorandumTV, Kamis, 30 November 2023, besok.

BACA JUGA:Sambut HUT Ke-54 SKH Memorandum, Profesor Dr Apt Mangestuti Agil MS Jadi Bintang Tamu di Podcast MemorandumTV

“Sebenarnya tidak ada cita-cita buat maju sebagai caleg atau terjun ke dunia politik, tetapi almarhum bapak saya pernah berpesan bahwa putri-putrinya itu harus mandiri. Lalu kita itu harus bisa menjadi manfaat untuk orang lain, harus berbuat baik, dan jangan menyakiti. Nah ini yang kemudian mendorong saya untuk turun membersamai masyarakat dan menyerap aspirasi melalui jalan ini,” terang Yusfika.

BACA JUGA:Nirapambudi Devianto, Sp.PD, Dokter Spesialis Penyakit Dalam Berbagi Pengalaman di Podcast Memorandum TV

Selain dorongan dari almarhum ayah, ternyata sosok Presiden Joko Widodo juga yang membuat Yusfika semakin memantapkan langkahnya di dunia politik.

BACA JUGA:Pers Harus Mengambil Posisi yang Tegas, Ketua PWI Jatim Lutfil Hakim Bicara Panjang Lebar di Podcast

Menurutnya, presiden ketujuh Republik Indonesia itu inspiratif. Kerja-kerja konkretnya dinilai Yusfika sangat berdampak terhadap kesejahteraan masyarakat.

BACA JUGA:Paulus Totok Lusida Jadi Bintang Tamu di Podcast Memorandum TV: Gen Z Jangan Salah Pilih

“Setelah melihat Pak Jokowi, saya sedikit jatuh cinta. Artinya, saya jatuh cinta dengan visi misi beliau, pergerakan-pergerakan beliau selama ini bagaimana mengayomi masyarakat. Saya sangat mengapresiasi, suka, dan itu menjadi support. Karena beliau low profile, penyayang keluarga, dan hadir penuh untuk masyarakat Indonesia,” jelasnya.

BACA JUGA:Jadi Bintang Tamu Podcast Memorandum, Brigjenpol Gatot Repli Ingatkan Gen Z Waspada Hoaks

Disinggung alasannya memilih PSI, lulusan magister hukum Universitas Narotama ini mengaku karena parpol tersebut merupakan partainya anak muda. Spirit itu yang kemudian membuat Ning Fika melabuhkan hatinya.

Sumber: