Lelaki yang Selalu Jadi Prahara bagi Lilis (2)

Lelaki yang Selalu Jadi Prahara bagi Lilis (2)

Lelaki yang Selalu Jadi Prahara bagi Lilis --

Keluar Penjara Malah Jadi Pemasok Tempat Hiburan

Meski kekasihnya masuk penjara, Lilis dengan sabar menunggu dan berencana menikah sekeluar kekasihnya itu dari penjara. Selama masa penantian itu, banyak lelaki mencoba mendekati.

Dudung yang divonis empat tahun terpaksa menjalani hukuman kurungan dua tahun tiga bulan setelah dipotong berbagai remisi.

Banyak biaya yang harus Lilis keluarkan demi memperoleh kenyamanan sang kekasih di penjara.

Tapi bukannya menjadi pribadi yang lebih baik, Dudung justru berubah negatif. Dia yang dulu penyantun kini menjadi orang yang kurang tata krama.

Dudung yang dulu terpaksa mau dititipi narkoba oleh bos-bos di tempat kerjanya kini justru jadi pemasok tempat-tempat hiburan.

Tapi, itu semua terlambat disadari Lilis. Semula dia mengira Dudung bekerja di bengkel—dia menyebut bengkel resmi motor merek terkenal—sebagaimana pengakuan pemuda tersebut.

Dudung pernah bercerita bahwa selama di LP (lembaga pemasarakatan), dia dkk dibekali keterampilan servis motor.

“Pengakuan dia begitu. Bengkelnya di kawasan Karangpilang,” kata Lilis.

Cuma, yang membuatnya mulai curiga, Dudung mampu mengumpulkan uang banyak dalam waktu relatif singkat.

Tapi karena saling ngotot dianggap tak bakal menghasilkan apa-apa, Lilis memutuskan memercayai saja pengakuan Dudung.

BACA JUGA:Lelaki yang Selalu Jadi Prahara bagi Lilis (1)

Rencana perkawinan mereka yang tertunda sangat lama akhirnya dimatangkan kembali. Kedua keluarga berkumpul membicarakannya. Diakui Lilis keluarganya sempat hendak membatalkan rencana ini.

Status Dudung yang pernah dipenjara menjadi pertimbangan orang tua. Toh begitu, Lilis tak pernah bosan minta restu mereka.

“Akhirnya mereka mau merestui, tapi dengan catatan kalau ada apa-apa tidak mau ikut bertanggung jawab.”

Setelah semua rencana selesai dibahas, pelaksanaan pun dalam proses. Undangan disebar, DP dekor dan konsumsi dibayar, serta mata acara dirancang bersama MC. Hari H tinggal sehari.

Sumber: