Polres Trenggalek Gandeng IKKAPI Gelar Pasar Murah

Polres Trenggalek Gandeng IKKAPI Gelar Pasar Murah

Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono bersama Bhayangkari menggelar pasar murah--

TRENGGALEK, MEMORANDUM - Polres Trenggalek bersama Bhayangkari menggandeng Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) Jawa Timur menggelar operasi pasar murah, Rabu 22 November 2023, pagi. Tak tanggung-tanggung, ada 500 kupon yang disediakan kepolisian.

Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono menjelaskan, setiap kupon yang diterima, warga bisa mendapatkan beras dan minyak goreng dengan harga murah.

"Untuk beras merek SPHP setiap satusak berukuran 5 kilogran dengan harga Rp 52 ribu. Sedangkan minyak goreng yang kita siapkan merek minyakita ukuran 1 liter dengan harga Rp 14 ribu," kata Gathut.

BACA JUGA:Tegakkan Disiplin Prokes, Dandim Bersama Kapolres Trenggalek Edukasi Masyarakat

Alumnus AKPOL 2003 itu menegaskan, jika operasi pasar murah ini dilakukan untuk memfasilitasi pendistribusian Gerakan Pangan Murah (GPM) se-Jawa Timur. "Kita melihat situasi saat sekarang bagaimana kita telah melewati kemarau panjang yang berimbas kepada masyarakat," ucap dia.

Menurut Gathut, masyarakat akan tertib jika perekonomian stabil. Sehingga, dapat meminalisir tindak kejahatan yang ada di Kabupaten Trenggalek. "Pasar murah kami gelar sejalan dengan Bhayangkari karena mempunyai tujuan untuk mensejahterkan masyarakat hidup lebih baik," tegas dia.

Mantan Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Jatim itu juga berterimakasih ke pihak terkait yang mendukung operasi murah ini. Meski hanya upaya kecil, kata dia, hal itu tak lain bertujuan menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

BACA JUGA:Bangun Soliditas, Kapolres Trenggalek Kumpulkan Kasihumas Polsek Jajaran

"Tentunya kegiatan ini tidak dapat dilaksanakan jika tidak ada dukungan dari segala pihak, mulai Pemkab Trenggalek dan IKAPPI. Apa yang kita lakukan, adalah sebagian kecil untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif," tegas Gathut.(fdn)

Sumber: