Penyakit Tidak Kunjung Sembuh, Warga Sambikerep, Mojosari, Nekat Gantung Diri

Penyakit Tidak Kunjung Sembuh, Warga Sambikerep, Mojosari, Nekat Gantung Diri

Petugas Polsek Mojosari melakukan olah TKP.--

MOJOKERTO, MEMORANDUM-Diduga karena penyakit tidak kunjung sembuh, Wahyudi  (43) warga Dusun Sambikerep,  Desa Pekukuhan, Kec. Mojosari nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri di atas pohon kelor, Senin, 20 November 2023, Jasad korban ditemukan warga pukul 04.00   usai sholat subuh, atas kejadian tersebut melalui kepala dusun setempat langsung dilaporkan ke Polsek Mojosari.

Di mana sebelum kejadian , orang tua korban Tarimin dan Ngatinah selesai shollat subuh melihat anaknya tidak ada di kamar, akhirnya ia mencari korban di belakang rumah, ternyata ia terkejut melihat anaknya sudah tewas gantung diri di pohon kelor dengan seutas tali tambang sudah melilit di lehernya.

Dan ia segera minta pertolongan pada warga setempat untuk menurunkan mayat korban, selang beberapa waktu korban yang meninggal dunia langsung di kebumikan.

BACA JUGA:DPC PDI-P Kabupaten Malang Resmikan 390 Posko Goyong Royong

BACA JUGA:Candra Wahyudi: Ada Kemungkinan Persebaya Bisa Main di GBT

Selanjutnya pihak keluarga korban baru melapor ke Polsek Mojosari dan Polres Mojokerto.

Kanit Reskrim Polsek Mojosari IPTU Bambang Sunandar mengatakan, saat petugas yang datang ke rumah duka.

" Ternyata korban sudah di makamkan dan  pihaknya menolak di otopsi serta membuat surat pernyataan kalau itu murni gantung diri, dan tidak ada unsur penganiayaan " jelas Bambang.(no)

Sumber: