Tekan Angka Kecelakaan, Kapolres Pasuruan Pimpin Operasi Gabungan
Pasuruan, memorandum.co.id - Demi mengurangi angka kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Pasuruan, Satlantas Polres Pasuruan menggelar Operasi Gabungan di Cargo Beji, Jalan Patimura, Luwung, Beji, Pasuruan, Rabu (15/1). Dalam kegiatan itu dipimpin Kasatlantas Polres Pasuruan AKP Bayu Halim Nugroho SH SIK didampingi para kanit dan anggota Satlantas Polres Pasuruan dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pasuruan, Dinas Kementerian Perhubungan, Dishub Provinsi Jatim, Satuan PJR Jatim, Subdenpom Kabupaten Pasuruan. Kapolres Pasuruan AKBP Rofiq Ripto Himawan menyampaikan, bahwa pentingnya keselamatan berlalu lintas. Dan itu tidak diciptakan hanya dengan berdoa, semua elemen harus ikut terlibat termasuk pengguna jalan. “Terlihat beberapa kejadian yang terjadi di wilayah Pasuruan. Seperti rem blong, over muatan, penggunaan kendaraan tidak sesuai dengan spek untuk muat. Cara pengangkutan yang tidak sesuai dengan standar yang diatur oleh undang-undang,” jelas Rofiq. Lanjut Rofiq, saat menyalahi aturan, maka akan berhadapan dengan hukum. "Kita lihat pengangkut alat berat walaupun sudah menggunakan kendaraan sesuai tapi di jam-jam sibuk, sehingga juga kerawanannya ada," ucap Rofiq. Ditempat yang sama, Kasatlantas Polres Pasuruan AKP Bayu Halim Nugroho menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut menjaring 25 tilang, dan mengamankan enam kendaraan roda empat atau lebih. "Kepada sopir yang terjaring Operasi Gabungan, kami mengimbau untuk tetap waspada dalam berkendara dan tertib berlalu lintas," pungkas Bayu. (*/rul/fer)
Sumber: