Kapolres Blitar Pimpin Sertijab Kasatreskrim dan Kasatsamapta

Kapolres Blitar Pimpin Sertijab Kasatreskrim dan Kasatsamapta

Kapolres Blitar AKBP Anhar Arlia Rangkuti SIK yang memimpin acara sertijab kasatreskrim dan kasatsamapta.--

BLITAR, MEMORANDUM - Pergantian kepemimpinan dalam tugas Kasatreskrim dan Kasatsamapta Polres Blitar telah resmi dilaksanakan dalam upacara serah terima jabatan (sertijab) di lapangan apel Mapolres Blitar, Rabu 25 Oktober 2023.

AKP M Gananta SIK SH MSi yang sebelumnya menjabat sebagai Kasatreskrim Polres Blitar dimutasikan sebagai Kasatreskrim Polres Gianyar Polda Bali dan telah menyerahkan tanggung jawabnya kepada AKP Febby Pahlevi Rizal SIK MSi, pindahan dari Akpol Lemdiklat Polri.

Sertijab ini disaksikan oleh sejumlah anggota polres blitar yang ikut melaksanakan upacara.

BACA JUGA:Jelang Pemilu 2024, Kapolres Blitar Mantapkan Kamtibmas dengan Patroli Dialogis

Sementara itu, Kasatsamampta AKP Nanang Budhiarto yang sebelumnya menjabat Kasatsamapta Polres Blitar dimutasikan sebagai Kasatsamapta Polres Blitar Kota, juga menyerahkan tanggung jawabnya kepada Ps Kasatsamapta baru Iptu Didik Sugiarto, yang sebelunya Kanit 2 Satreskoba Polres Blitar. 

Kapolres Blitar AKBP Anhar Arlia Rangkuti SIK yang memimpin acara sertijab memberikan apresiasi kepada AKP M Gananta dan AKP Nanang Budhiarto atas dedikasi dan kinerja yang luar biasa selama mereka memimpin Satreskrim dan Satsamapta. 

"Mutasi semacam ini adalah hal wajar di dalam lingkup Polri. Kami yakin bahwa dengan mutasinya AKP Febby Pahlevi Rizal dan Iptu Didik Sugiarto, Polres Blitar akan terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah ini," ungkap AKBP Anhar.

BACA JUGA:Kapolres Blitar Beri Reward Personel Juara Pencak Silat Nasional

Sertijab ini merupakan momen penting dalam Polres Blitar, yang menandai pergantian kepemimpinan yang sangat vital dalam menjaga keamanan masyarakat. Para pejabat yang baru dilantik diharapkan dapat mempertahankan dan meningkatkan prestasi yang sudah ada serta mengemban tugas dengan penuh integritas dan profesionalisme.(hms/fer)

Sumber: