Kapolres Bantu Evakuasi Nenek Stroke Korban Banjir

Kapolres Bantu Evakuasi Nenek Stroke Korban Banjir

Pasuruan, Memorandum.co.id-Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dony Alexander mengevakuasi Partini (70), penderita stroke dari ancam banjir yang masuk rumahnya di Dusun Krebukan, Desa Kedawung Kulon, Kecamatan Nguling. Penyelamatan terhadap korban banjir ini dibantu Wakapolres Pasuruan Kota Kompol Mario Prahatinto, dan diikuti Dandim 0819 Pasuruan, BPBD, Tagana dan camat serta Kepala desa. Humas Polres Pasuruan Kota, AKP Endy Purwanto mengatakan hujan deras mengguyur wilayah Pasuruan sejak Selasa siang, membuat sejumlah lokasi di Kota Pasuruan terendam banjir, Rabu (8/1/2020) dinihari. Seperti banjir di wilayah Desa Kedawung Kulon, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan ketinggian air mencapai 50 sentimeter. Kondisi ini, membuat sejumlah pihak prihatin dan tanggap darurat. Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dony Alexander, Dandim 0819 Pasuruan Letkol Arh. Burhan Fajri Alfian, pasukan tanggap bencana dan BPBD Pasuruan langsung mendatangi lokasi banjir. AKBP Dony Alexander memimpin langsung evakuasi warga yang rumahnya terendam air. Menggunakan perahu karet, Kapolres bersama Dandim dan tim tanggap darurat evakuasi warga. Satu per satu warga dinaikkan ke perahu karet dan dibawa ke lokasi aman dari banjir atau tempat pengungsian. Meski tidak semua warga pun mau mengungsi dan memilih tetap bertahan di rumah. Tim bersama kapolres juga menyelamatkan Nenek Partini yang terjebak banjir di rumahnya. “Kapolres menggendong nenek Partini ke perahu karet kemudian dinaikkan mobil ambulan untuk di bawa ke Puskesmas Kedawung Wetan mendapatkan perawatan medis,” tutup Endy. (rul/day)

Sumber: