Kapolres Pasuruan Kota Pantau Kawasan Rawan Banjir

Kapolres Pasuruan Kota Pantau Kawasan Rawan Banjir

Pasuruan, memorandum.co.id - Memasuki musim penghujan, beberapa wilayah di Jatim bersiaga untuk menanggulangi. Termasuk di wilayah Kota Pasuruan. Tidak mau mengalami hal yang sama seperti kejadian di Jakarta, Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dony Alexander SIK MH didampingi Wakapolres Kompol Mario Prahatinto serta para kabag, kasat dan kasubbag meninjau lokasi titik rawan banjir. Dalam kesempatan itu, Dony menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kepedulian kepada masyarakat yang tinggal di bantaran sungai. Seperti di Sungai Welang Kraton, Kelurahan Bugul, dan sungai di Dusun Magersari, Desa Kedawungkulon. "Kegiatan diawali dengan memantau ketinggian debit air Sungai Welang, Kecamatan Kraton dan dilanjutkan ke beberapa titik rawan banjir lainnya," jelas Dony. Di sela-sela peninjauan, ia bersama rombongan mengimbau kepada masyarakat jika terjadi peningkatan debit air untuk menginformasikan kepada polsek terdekat serta pemerintah setempat. "Kami selalu menyiagakan beberapa anggota dan peralatan untuk membantu warga yang sedang mengalami bencana, baik bencana banjir maupun bencana alam lainnya. Saya juga berharap semoga banjir di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota segera berakhir,” tutup Dony. (*/rul/fer)

Sumber: