Rumah Salon di Malang Terbakar, Kerugian Rp 600 Juta

Rumah Salon di Malang Terbakar, Kerugian Rp 600 Juta

petugas PMK saat berjibaku melawan api.--

Malang, Memorandum - Akibat hubungan arus pendek listrik tidak diketahui, rumah salon kecantikan milik Parmita pada hari Minggu (24/9) sekitar pukul 22.30 wib alami kebakaran. Akibat kebakaran tersebut pemilik alami kerugian sebesar Rp 600 juta, karena rumah salon miliknya habis dilalap si jago merah.

"Atas terjadinya kebakaran tersebut dilaporkan pada Damkar sekitar pukul 23.00 wib," ujar Firmando H. Matondang, Kasatpol PP kabupaten Malang, Senin (25/9/2023).

kebakaran itu sendiri berada di Jalan Gunung jati Rt 03 Rw 08 kelurahan Dampit. Sedang alamat pemiliknya dusun Tulungrejo Rt 12 Rw 03 desa Tamansatrian kecamatan Tirtoyudo kabupaten Malang.

Begitu mendapatkan laporan adanya kebakaran pihak Satpol PP berangkatkan, 3 unit mobil Damkar yang dipimpin oleh Prastowo selaku Danru. Begitu sampai lokasi sekitar pukul 23.40 wib, langsung melakukan tindakan untuk memadamkan api yang sudah dalam kondisi besar.

"Api dapat dikuasai oleh regu Damkar hingga dilakukan pembasahan hingga pukul 01.30 dini hari," kata Firmando.

Beruntung dalam kejadian tersebut, lanjutnya, tidak sampai ada korban, hanya pemilik mengalami kerugian materiil akibat kebakaran tersebut. Karena rumah sal9n itu sendiri kalau malam hari, setelah jam beroperasi tutup dalam kondisi kosong.

Firmando berpesan pada warga kabupaten Malang, agar selalu kontrol pada peralatan elektroniknya, jangan sampai selalu terhubumg dengan aliran listrik. Juga pada dapur miliknya apakah kompor sudah dalam kondisi mati.

Karena pada bulan September 2023 cuacanya cukup panas dan suhu udara kering, jika ada sumber api sedikit saja bisa membesar karena tiupan angin.

"Mungkin karena fenomena cuaca yang cukup kering, hampir tiap hari pada bupan september ini terjadi kebakaran," tutup Firmando.(kid/ziz)

Sumber: