Universitas Brawijaya Tambah Lagi 4 Professor Baru

Universitas Brawijaya Tambah Lagi 4 Professor Baru

Pengukuhan Profesor di Gedung Samanta Krida Universitas Brawijaya.--

Malang, Memorandum - Universitas Brawijaya (UB) kembali mengukuhkan empat profesor baru di Gedung Samantha Krida, Minggu, 24 September 2023.

 

Empat profesor itu, Prof Dr Ir Pudji Purwanti MP dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK), Prof Dr Rofiaty SE MM, dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Prof Dr Ir Kuswati MS dari Fakultas Peternakan (FAPET), serta Prof Dr Dra Asfi Manzilati ME dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB).

 

Dalam orasinya, Prof Rofiaty menyebut, persaingan di era digital menuntut pelaku bisnis beradaptasi perubahan lingkungan.

"Mereka harus memperbarui informasi, agar menyesuaikan diri terhadap perubahan tersebut. Meski banyak tantangan, pelaku usaha harus semangat meraih kinerja terbaik. Tidak hanya dari segi finansial, melainkan juga kepuasan kerja serta prestige," katanya.

 

Pelaku bisnis, kata dia, perlu terobosan baru agar tetap survive, berdaya saing dan berkelanjutan. Salah satunya, model entrepreneurial flexible orientation.

 

"Konsep yang dikembangkan memadukan entrepeneurial orientation, fleksibilitas, kemampuan menyesuaikan terhadap perubahan kondisi," lanjutnya.

 

Sementara Prof Dr Ir Pudji Purwanti menerangkan, tentang perikanan berkelanjutan. Menjadi kata kunci dalam pembangunan perikanan dimasa depan.

 

"Pemanfaatan sumberdaya ikan,  diarahkan menghasilkan manfaat optimum. Namun, harus berkelanjutan dan stok ikan tetap lestari," jelasnya.

Sumber: