Puncak Memorandum Umrah Holiday Expo 2023 Banjir Diskon

Puncak Memorandum Umrah Holiday Expo 2023 Banjir Diskon

Salah satu pengunjung melihat stan di pameran Memorandum Umrah Holiday Expo 2023 di Royal Plaza Surabaya. --

Surabaya, Memorandum - Hari terakhir pameran travel Memorandum Umrah Holiday Expo 2023 di Royal Plaza, Minggu (17/9/2023), pengunjung pameran dipastikan bisa sangat berbahagia.

Banjir diskon bagi para calon jemaah yang memanfaatkan kesempatan di hari terakhir, tidak akan merugi. Diskon, fasilitas khusus hingga hadiah air zam-zam langsung bagi pendaftar di lokasi tersedia.

Ada di stan pameran ini memberikann fasilitas free kereta cepat dan free ke Kota Taif, diskon sampai Rp 500 ribu. Bahkan cukup dengan DP Rp 2 juta sudah bisa mengikuti umrah.

Termasuk pemberian diskon umrah hingga diskon sampai Rp 2 juta. Dan, cukup dengan membayar US 500 atau setara Rp 7 juta sudah dapat porsi haji khusus.

Wakil Ketua Panitia Memorandum Umrah Holiday Expo 2023, Herry Sunaryo mengatakan, masyarakat Surabaya diharapkan bisa memanfaatkan kesempatan umrah di hari terakhir.

"Sayang kalau sampai dilewatkan. Karena apa, berbagai penawaran cukup menarik tersedia. Bahkan ada diskon sampai belasan juta rupiah, semua ada di sini," ujar Herry.

Masih kata Herry, agar tidak penasaran, masyarakat bisa langsung hadir di Royal Plaza Surabaya sekarang sampai malam hari.

Selama pameran berlangsung di hari terkahir ini, akan dihibur oleh berbagai aktrasi siswa-siswi dari sejumlah sekolah Muhammadiyah. Iringan musik elekton, juga akan mewarnai acara sepanjang pameran.

Delapan belas travel terbaik yang mengikuti Memorandum Umrah Holiday Expo 2023 yaitu Al Andalus Nusantara, PT Bakkah Berkah Mulia, PT Ebad Al Rahman, Persada Indonesia, Hisar Global Indonesia, Ziarah Hati Indonesia, Atria Tour & Travel, Em Abror, ZamZam Berkah Utama, Riandha Tour & Travel, PT Panglima Ekspres, Ashfa Showarakum Haramain, Renazkia Wisata, Bin Dawood, An Namiroh, Rieski Akbar Tourindo, Bank BSI, dan Top Legal. (mik/fer)

 

 

Sumber: