Peduli Pendidikan Anjal, KBO Satpolairud Polres Bangkalan Sediakan Ruang KBM di Pelabuhan Kamal

Peduli Pendidikan Anjal, KBO Satpolairud Polres Bangkalan Sediakan Ruang KBM di Pelabuhan Kamal

Bangkalan, memorandum.co.id - KBO Satpolairud Polres Bangkalan, Iptu Djoko Purwowidodo secara swadaya menyediakan salah satu ruang Kantor Satpolairud di kompleks Pelabuhan Kamal untuk kegiatan pendidikan bagi anak jalanan (anjal). "Saya trenyuh dan prihatin melihat anak jalanan yang sehari-harinya keleleran di sekitar pelabuhan," kata Iptu Djoko, Minggu (26/8). Mereka yang rata-rata masih usia anak-anak, lanjut Djoko, sepertinya tidak bersekolah. Atau tidak menekuni pendidikan formal seperti kebanyakan anak seusia mereka. Pintu hati nurani Iptu Djoko pun terketuk. Polisi pemggemar tenis lapangan ini terinspirasi untuk mendidik para anjal di Pelabuhan Kamal, layaknya seperti pelajar di lembaga pendidikan formal. Gagasan simpatik itupun akhirnya terwujud. Seizin Kasatpolaorud dan rekan seprofesinya, Iptu Djoko menyulap salah satu ruang kantor Satpolairud untuk Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) bagi komunitas anjal. Meski terkesan ala kadarnya. Ada papan tulis, spidol, penggaris panjang, buku pelajaran, buku tulis, serta perangkat kelengkapan KBM lainnya. Setiap kali ada waktu luang, Iptu Djoko rutin memgumpulkan para anjal untuk menekuni proses pembelajaran. "Kegiatannya ya agak mirip seperti di sekolah," tandas Iptu Djoko. Para siswa cabutan alias para anjal itu rutin diajari baca tulis, berhitung dan materi pelajaran lain yang mudah dipahami mereka. "Pokoknya mereka jangan sampai buta huruf. Juga miskin ilmu pengetahuan, sekalipun dalam batasan yang sederhana," harap Iptu Djokoyang rutin bertindak sebagai tutor. Bagi Iptu Joko dan personel Satpolairud Polres Bangkalan, para anjal pada hakekatnya seperti anak-anak lain, merupakan bagian dari genarasi masa depan. Sehingga, mereka juga berhak mengenyam pendidikan di sekolah formal. “Hanya saja, adik-adik kita, ya para anjal itu kurang beruntung karena terkendala faktor ekonomi," urai Iptu Djoko. Itu sebabnya, ke depan, Iptu Djoko dan rekan seprofesinya di Satpolairud berkomitmen untuk terus membantu kelangsungan pendidikan anjal di Pelabuhan Kamal. Termasuk kebutuhan dana operasional ruitinas KBM mereka. Karenanya, setiap kali usai KBM di kelas atau ruang kantor, Iptu Doko dan rekan selalu bagi-bagi angpau dengan nominal ala kadarnya. Tujuannya, agar para anjal yang kesehariannya akrab dengan para awak Satpolairud itu termotivasi untuk tetap samagat menekuni KBM. Setiap kali dikumpulkan, belasan anjal di kompleks Pelabuhan Kamal tampak ceria dan semangat untuk menekuni KBM di ruang kelas Kantor Satpolairud. ”Saya berharap, adik-adik anjal yang kayak anak dewek ini tetap rutin menekuni proses pembelajaran,” pungkas Iptu Djoko.(ras/ziz)

Sumber: