Upacara HUT ke-78 RI, Wali Kota Sutiaji dan Wawali Sofyan Edi Berpamitan

Upacara HUT ke-78 RI, Wali Kota Sutiaji dan Wawali Sofyan Edi Berpamitan

Malang, memorandum.co.id- Upacara peringatan HUT ke 78 kemerdekaan Republik Indonesia yang digelar di Balai Kota Malang, berlangsung khidmat, Kamis (17/8). Upacara kali ini menjadi momen berarti bagi Wali Kota Malang Drs H Sutiaji dan Wakil Wali Kota Malang Ir H Sofyan Edi Jarwoko. Pada momen ini Wali Kota Sutiaji dan Wawali Sofyan Edi menyempatkan untuk berpamitan jelang berakhirnya masa jabatannya. Didampingi, Ketua TP PKK Kota Malang Widayati Sutiaji dan Ketua I TP PKK Kota Malang Elly Sofyan Edi. “Momen hari ini adalah kami berdua, Insya Allah mengakhiri masa jabatan kami di tahun 2023, tepatnya di tanggal 24 September bulan depan. Terima kasih yang tak terhingga, panjenengan luar biasa, panjenengan hebat, tanpa panjenengan adalah tidak mungkin kita berada di titik ini. Keberhasilan dan prestasi-prestasi Kota Malang di titik ini bukan semata karena Sutiaji dan Edi, tapi adalah semua kebersamaan dari seluruh komunitas didalamnya,” kata Wali Kota Sutiaji. Tak lupa, ucapan terima kasih juga disampaikan kepada jajaran Wali Kota di periode sebelumnya. “Terima kasih Abah Anton, terimakasih Pak Peni Suparto, terimakasih Pak Suyitno, terimakasih Pak Soesamto, terimakasih Pak Soegiyono. Kolaborasi antara pemimpin terdahulu yang sudah tertanam nilai patriotismenya menjadi landasan dasar kami untuk melangkah kedepan. Tanpa beliau, guru-guru yang menanamkan dharma bhaktinya kepada nusa dan bangsa, khususnya Kota Malang, tidak mungkin perjalanan kami tiba di titik ini,” ujarnya. Orang nomor satu di Pemkot Malang tersebut juga sempat mengajak seluruh hadirin untuk menapak-tilasi perjalanan bersama dalam perjuangan melewati masa pandemi Covid-19. “Kita tahu bersama, nilai kegotong-royongan di dalam diri kita pada masa Covid-19. Alhamdulillah kita bisa melewati masa pandemi. Dan dalam kebersamaan melewati pandemi tersebut, tanpa terasa semakin menguatkan nilai-nilai NKRI, kebangsaan dan kebhinekaan yang sudah terbangun dengan kuat ini,” urainya. Ke depan, Wali Kota Sutiaji mengharapkan semangat tersebut dapat terus terjaga dalam rangka membangun Kota Malang dan Indonesia menjadi semakin maju. “Ini menjadi pemicu dan pemacu kita untuk terus maju lebih kuat. Kota Malang bukan milik Wali Kota atau Wakil Wali Kota, tapi miliki kita semua. Dan itulah yang kita bangun. Mudah-mudahan Tuhan memberikan kekuatan agar kita bisa membawa 'dari Malang untuk Indonesia dan Dunia' menjadi semakin nyata. Sebagaimana tema HUT RI tahun ini, Terus Melaju untuk Indonesia Maju,” harapnya. Wali Kota Sutiaji juga mengucapkan permohonan maaf kepada seluruh pihak. “Terima kasih kepada semuanya, mohon maaf ada salah dan khilaf, kami berdua hanya manusia tidak luput dari salah, kami memohon maaf sedalam-dalamnya,” tuturnya. (hms/edr/ari/ono)

Sumber: