Kerahkan Personel Gabungan, Polres Lamongan Siap Amankan ‘Suro’ Pengesahan Pesilat

Kerahkan Personel Gabungan, Polres Lamongan Siap Amankan ‘Suro’ Pengesahan Pesilat

Lamongan, Memorandum.co.id - Polres Lamongan menggelar Apel Pengecekan Kekuatan dalam rangka Pengamanan Pengukuhan salah satu perguruan silat yang dipimpin langsung oleh Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Delareskha, Senin (17/7). Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh Anggota Polres Lamongan, 2 Kompi Brimob Polda Jatim, Kodim 0812/Lamongan dan Kompi Zipur serta Gabungan dari Dishub berikut Satpol PP. Dalam arahannya, Kapolres Lamongan mengintruksikan kepada seluruh petugas yang terlibat untuk selalu mengedepankan sikap humanis tanpa mengurangi ketegasan. "Apabila menemukan pelanggaran pidana, agar dilakukan penindakan hukum secara profesional untuk menekan potensi konflik yang lebih besar karena seluruh perkuatan dikerahkan untuk memastikan situasi dan kondisi keamanan tetap kondusif selama kegiatan berlangsung," ucapnya. Selain menempatkan personel secara stationer pada titik-titik rawan dan penyekatan pada pintu masuk perbatasan juga menerjunkan personel patroli mobile baik terbuka maupun tertutup. Unit Patroli ini bertugas meminimalisir konvoi para penggembira serta mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas lainnya. “Kapolres berharap dengan pola pengamanan ini dapat berjalan aman dan lancar serta situasi Kamtibmas di Kabupaten Lamongan tetap kondusif," tutupnya.(and/har)

Sumber: