Kapolres Batu Pimpin Upacara Hari Bhayangkara Ke-77

Kapolres Batu Pimpin Upacara Hari Bhayangkara Ke-77

Batu, memorandum.co.id - Kapolres Batu, AKBP Oskar Syamsuddin memimpin Upacara Peringatan Hari Bhayangkara Ke-77 Tahun 2023 dengan tema “Polri Presisi Untuk Negri Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju" yang diikuti sekitar 1.000 orang di halaman Balaikota Among Tani Kota Batu, Sabtu (1/7). Kapolres Batu menyampaikan, sekarang ini kehadiran dan keterlibatan seluruh jajaran Polri sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Untuk itu perlu memperbaiki diri agar lebih professional, mengubah semua kelemahan menjadi sebuah kekuatan hingga terwujud Polri yang Presisi yang dicintai masyarakat. “Kami mengetahui tugas ini tidaklah mudah, namun saya yakin dan percaya dengan didukung oleh seluruh elemen masyarakat, kita mampu menjalankan tugas ini dengan baik,” ujarnya. Usai upacara dilanjutkan dengan tasyakuran memperingati HUT Bhayangkara ke-77 di Gedung Graha Pancasila Balai Kota Among Tani Kota Batu yang diikuti sekitar 100 orang. Tampak hadir dalam kegitan ini Brigjen TNI Dodo Irmanto (Dan Poltekad), Kolonel TNI Adi Prayogo (mewakili Dan Pusdik Arhanud), Aris Agung Paewai (Pj Wali Kota Batu), Asmadi (Ketua DPRD Kota Batu), Agus Rujito (Kajari Kota Batu), Mayor Czi Widagdo (Pabung Kodim 0818 Malang – Batu), Mayor Arh Mujiarto (mewakili Dan Dohar), Kompol Jeni Al Jauza (Wakapolres Batu), Kepala BNN Batu Hj. Agus Surya Dewi, Sekda Kota Batu, Kepala SKPD Kota Batu, pimpinan instansi BUMN dan perusahaan, Ketua Kwarcab Pramuka Batu, tokoh agama Kota Batu, tomas Kota Batu, ormas Kota Batu, PJU Polres Batu, PP Polri Kota Batu.(nik/ari)

Sumber: