Sosialisasi Tertib Lalu Lintas, Polisi Datangi Sekolah

Sosialisasi Tertib Lalu Lintas, Polisi Datangi Sekolah

Madiun, memorandum.co.id - Ratusan siswa pelajar SMP 1 Madiun disambangi sejumlah polisi, Senin (16/12). Kedatangan petugas dari Satuan  Lalu Lintas Polres Madiun untuk  melakukan  satu program Police goes to school. Kanit Dikyasa Sulaiman menyampaikan kepada siswa pentingnya menaati rambu dan marka jalan serta tertib berlalu lintas di jalan. Bahkan mengingat dan mengimbau akibat mengemudi di bawah umur bisa mengakibatkan kecelakaan. Selain itu dari kegiatan tersebut tentang sosialisasi etika berkendaraan dan UU 22/ 2009 mengenai Tertib Lalu Lintas di Jalan  oleh Kasatlantas Polres Madiun Kota AKP Budi Cahyono didampingi Aipda Sulaiman. Ia menambahkan dengan kegiatan ini pelajar bisa benar-benar mengenal rambu-rambu dan pentingnnya menaati tertib berlalu lintas di jalan. (ack/alv/mt/udi)

Sumber: