15 Bacalon Anggota DPD Mendaftar ke KPU Jatim, Termasuk 4 Petahana

15 Bacalon Anggota DPD Mendaftar ke KPU Jatim, Termasuk 4 Petahana

Surabaya, memorandum.co.id - Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur (KPU Jatim) resmi menutup masa pendaftaran Bakal Calon (Bacalon) Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dan pengajuan Bacalon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pemilu Tahun 2024, Minggu (14/5/2023) pukul 23.59 WIB. Hasilnya, 15 bacalon anggota DPD mendaftar dan 18 partai politik (parpol) mengajukan bacalon anggota DPRD ke KPU Jatim. "Hari ini, Minggu, 14 Mei 2023, tepat pukul 23.59 WIB merupakan batas akhir pendaftaran bagi Calon Anggota DPD dan pengajuan Bacalon Anggota DPRD bagi Partai Politik, dengan demikian kami menyatakan secara resmi ditutup," kata Ketua KPU Jatim, Choirul Anam saat konferensi pers di kantor KPU Jatim. Dari 15 orang yang sudah mendaftar itu, empat orang petahana juga turut mendaftar kembali, yakni Evi Zainal Abidin, La Nyalla Mahmud Mattalitti, Ahmad Nawardi dan Adilla Azis. Dalam pemilihan sebelumnya, mantan Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Pasuruan Evi Zainal Abidin meraih suara terbanyak dengan 2,4 juta suara. Posisi kedua La Nyalla Mahmud Mattalitti dengan 2,26 juta suara. Posisi ketiga Ahmad Nawardi dengan 1,4 juta suara dan urutan keempat Adilla Azis dengan 1,3 juta suara. Berikut Daftar Bacalon Anggota DPD dari Jatim

  1. AA La Nyalla Mahmud Mattalitti
  2. Agus Rahardjo
  3. Lia Istifhama
  4. AA. Ahmad Nawardi
  5. Kunjung Wahyudi
  6. Muhammad Trijanto
  7. Abdul Qodir Amir Hartono
  8. Ayub Khan
  9. Emilia Contessa
  10. Doddy Dwi Nugroho
  11. Catur Rudi Utanto
  12. Bambang Harianto
  13. Adilla Azis
  14. Kondang Kusumaning Ayu
  15. Evi Zainal Abidin

Sumber: