Relawan Sagan Target Kemenangan Ganjar Pranowo 75% di Jatim

Relawan Sagan Target Kemenangan Ganjar Pranowo 75% di Jatim

Surabaya, memorandum.co.id -Apresiasi dan kesiapan relawan memenangkan Ganjar Pranowo dalam Pilpres 2024 terus dikongkretkan. Salah satunya dengan penyerahan 2.200 fotokopi KTP oleh relawan Sahabat Ganjar  (Sagan) Jawa Timur yang mendatangi kantor DPD PDI Perjuangan Jatim. Ratusan masa Sagan memakai atribut serba hitam ini membawa boks kontainer berisikan fotokopi KTP relawan, sebagai bentuk dukungan. “Kami menyampaikan sebanyak 2.250 fotokopi KTP relawan dikumpulkan dari form aplikasi dukungan yang diisi oleh relawan Sahabat Ganjar Nasional di Jakarta,” terang Ketua Sahabat Ganjar Jatim, Bambang Wahyuono. ’’Untuk yang Jawa Timur Saya bawa, dan hari ini saya serahkan ke DPD PDIP Jatim sebagai bentuk dukungan,’’ terang Bambang. Ia juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada PDI Perjuangan yang telah mengusung dan mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden. Relawan Sahabat Ganjar Jatim, dikatakan Bambang telah bekerja selama dua tahun dalam pendampingan.’’Dan pasca rekomendasi kepada Pak Ganjar diturunkan, kami akan bekerja maksimal untuk memenangkan,’’ ungkapnya. Kedatangan ratusan relawan Sagan Jawa Timur diapresiasi Whisnu Sakti Buana, wakil ketua DPD PDIP Jatim. Mewakili pribadi maupun partai, ucapan terimakasih atas dukungan disampaikan. ''Semoga awal dari perjuangan ini semakin mengokohkan dukungan Jawa Timur dan seluruh Indonesia agar Pak Ganjar menjadi presiden,’’ katanya. WS (Whisnu Sakti) mengatakan, dengan animo yang luar biasa ini diharapkan Jawa Timur kembali mencatatkan diri sebagai salah satu wilayah dengan jumlah perolehan suara terbesar. Pada Pilpres 2019 lalu, Jokowi menang tebal dengan perolehan suara sebanyak 65%. Pada Pilpres 2024 nanti, ditargetkan Pak Ganjar bisa menang 75%. ’’Dengan melihat gerakan kemarin sampai hari ini sangat realistis untuk bisa mencapai target,’’ kata mantan Walikota Surabaya yang dekat dengan kelompok-kelompok relawan ini. Dengan dukungan kongkrit dari relawan Sahabat Ganjar Jawa Timur, menjadi salah satu triger dalam memompa semangat organisasi relawan lainnya untuk kian intens melakukan daya-upaya memenangkan Ganjar. ’’Seperti yang kita lihat paska Posko Pandegiling diresmikan langsung oleh Pak Ganjar, animo masyarakat kian menguat. Surabaya dan Jember begitu antusias diluar perkiraan kami,’’ pungkas WS. (day)

Sumber: