Kasatlantas Polres Gresik Berbagi Takjil dan Imbau Tertib Lalu Lintas
Kasatlantas Polres Gresik AKP Agung Fitransyah membagikan takjil sembari inbauan patuh peraturan lalu lintas kepada pengguna jalan. (andika) Gresik, memorandum.co.id - Momentum bulan suci Ramadan 1444 Hijriah dimanfaatkan Satlantas Polres Gresik untuk bertatap muka langsung dengan pengguna jalan. Bertempat di Simpang 3 Bundaran GKB, polantas membagikan ratusan takjil gratis sekaligus memberikan imbauan tertib dalam berlalu lintas, Rabu (5/4/2023). Giat itu dipimpin langsung Wakapolres Gresik Kompol Erika Purwana Putra didampingi Kasat Lantas AKP Agung Fitransyah dan jajaran Satlantas Polres Gresik. Total ada 100 paket takjil dan berbuka puasa yang dibagikan kepada pengguna jalan, tukang ojek, becak dan masyarakat sekitar. "Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap pengguna jalan raya di bulan Ramadan guna membantu masyarakat yang sedang dalam perjalanan sehingga tidak terburu-buru membeli takjil,” kata Wakapolres Gresik usai pembagian takjil, kemarin. Selain membagikan takjil, Polantas Gresik juga memanfaatkan momen tersebut untuk memberikan edukasi keselamatan berlalu lintas. Utamanya dalam mematuhi tata tertib dan rambu - rambu dalam berkendara. Antara lain saat menemui pemotor yang membawa empat orang sekaligus. Apalagi dua anaknya tidak memakai helm. “Tentu hal seperti itu sangat berbahaya bagi pengendara dan pengguna jalan lain. Oleh karenanya kami memberikan edukasi dan imbauan agar mengedepankan keselamatan dan kepatuhan dalam berlalu lintas. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, Polri dan masyarakat saling berbaur dan semakin bersinergi,” tutur AKP Agung. Di tempat terpisah Kapolres Gresik AKBP Adhitya Panji Anom berharap apa yang dilakukan kepolisian ini bisa membantu warga, dan berharap kegiatan positif seperti itu dapat terus diselenggarakan. Sehingga bisa mendekatkan diri Polri dengan masyarakat.(and/har)
Sumber: