Pemkab Blitar Rilis Kalender Event Tahun 2023

Pemkab Blitar Rilis Kalender Event Tahun 2023

  Pemerintah Kabupaten Blitar merilis event (acara) kegiatan dalam kalender tahun 2023, Beragam acara itu diharapkan jadi stimulus dalam pengembangan sektor wisata dan ekonomi di Kabupaten Blitar. Resmi dirilis dengan ditandai pemukulan Gong oleh Bupati Rini Syarifah Kalender Event tahun 2023 disertai Launching Logo City Branding Blitar Land Of Kings, di Pendopo Ageng Hand Asta Sih, jalan raya Togogan Srengat, Kabupaten Blitar. Dalam kalender event 2023 tersebut, beberapa event akan digelar mulai bulan Februari hingga Desember 2023. Dari jumlah itu, banyak beberapa event yang menjadi event unggulan seperti rangkaian Pawai Ogoh-ogoh, Kira. Tumpeng Agung Nusantara, Upacara Adat Larung Sesaji, Grand Final Pemilihan Duta Wisata Gus dan Ajeng, Wayang Kulit Hari Jadi Kabupaten Blitar, Serang Culture Festival dan masih banyak event yang menarik. "Kepada seluruh elemen untuk mendukung dan bersama-sama menyukseskan seluruh agenda yang akan dilaksanakan, karena untuk mewujudkan peningkatan kesejahteraan berbasis ekonomi kerakyatan dan ekonomi kreatif," tutur Bupati. Jumat (17/02/2023). Bupati berharap event yang dilaksanakan tidak hanya dari Kabupaten Blitar tetapi ada juga event nasional dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Bupati Rini juga mengenalkan Branding Lands Of Kings, karena branding tersebut merupakan salah satu strategi guna menciptakan positioning yang kuat dalam target pasar agar cepat mendunia. (Nus/Ma)

Sumber: