Ngecas HP, Rumah Kos Kanigoro Madiun Terbakar

Ngecas HP, Rumah Kos Kanigoro Madiun Terbakar

Madiun, memorandum.co.id -  Rumah kos di Jalan Masjid, Kelurahan Kanigoro, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun, terbakar, Jum'at (13/1) sore. Diketahui api bersumber dari salah satu kamar kos yang menyimpan BBM jenis pertalite. Irvan Wahyu, salah satu penghuni kamar kos menjelaskan, awal mula terjadinya kebakaran itu disebabkan salah satu rekannya yang mengisi daya baterai handphone (HP). Namun, karena jaraknya terlalu dekat dengan tempat tersimpan bensin, api langsung menyulut dan membesar ke seisi kamar. "Awal mulanya di sampingnya kan ada pertalite, orangnya lagi ngecas HP langsung naik apinya," terang dia. Kemudian, api tersebut menjalar ke seluruh bagian rumah. Penghuni kos yang mengetahui hal tersebut berupaya memadamkan api, namun bensin dan bangunan yang mudah terbakar dengan cepat melalap isi rumah. Irvan juga menyatakan juga sempat mendengar ledakan dari sumber api. "Ada keluar asap dan suara ledakan. Semua panik. ada yang langsung keluar dan ada yang masih di kamar," ucapnya. Untuk memadamkan si jago merah, tiga unit mobil damkar diturunkan. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. (adi/rap)

Sumber: