Terdengar Dua Kali Ledakan, Ruang Ampli Player Masjid Rochmat Nasuha Terbakar

Terdengar Dua Kali Ledakan, Ruang Ampli Player Masjid Rochmat Nasuha Terbakar

Surabaya, Memorandum.co.id - Ruang ampli player Masjid Rochmat Nasuha di Jalan Simo Pomahan 7B/8, Surabaya terbakar, Kamis (5/1/2023) sekitar pukul 10.00. Penyebab sementara kebakaran diakibatkan korsleting listrik. Diperkirakan kerugian mencapai puluhan juta rupiah. Informasi yang dihimpun, kejadian bermula saat Marbot, Nanang usai bersih-bersih masjid. Karena kelelahan kemudian tidur di dalam. Tiba-tiba terdengar ledakan sebanyak dua kali dan diikuti keluar asap dan api. "Sempat terdengar suara ledakan dua kali. Saat kejadian di dalam ada Marbot lalu keluar minta bantuan warga," kata Panut, jemaah masjid yang ikut memadamkan api. Warga datang ke lokasi dan memadamkan api yang berkobar di ruang elektronik di lantai 1 menggunakan alat seadaanya dan air, sehingga berhasil dipadamkan. Tak lama kemudian datang petugas pemadam kebakaran (damkar) ke TKP dan melakukan pengecekan serta pembasahan. "Tapi api sudah dipadamkan petugas damkar baru datang," jelas Nanang, Marbot Masjid Rochmat Nusuha saat ditemui di lokasi. Nanang mengaku, belum mengetahui kerugiannya berapa akibat kebakaran ini. Yang pasti barang elektronik di ruang ampli player semuanya terbakar. "Penyebabnya korsleting listrik," jelas Nanang. (rio)

Sumber: