Kasatreskrim Polrestabes Surabaya: Memorandum Menyatukan Semua Instansi
Surabaya, memorandum.co.id - Kasatreskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Mirzal Maulana mengapresiasi HUT Ke-53 Memorandum. "Luar biasa hampir semua peserta atau tamu undangan mewakili semua instansi semua stakeholder mempererat ikatan kompakan soliditas stakeholder dan kerja sama dalam meraih visi dan misi dari Memorandum itu sendiri luar biasa. Salut," kata Mirzal. Suatu kemajuan dari hasil karya para punggawa punggawa Memorandum dengan terobosan terobosan Memorandum Tv ini mempunyai pemirsa pemirsa yang yang haus akan informasi. "Saya yakin dengan memorandum TV akan menjawab kebutuhan masyarakat terhadap informasi dan pasti akan menjadi tontonan yang sangat diharapkan oleh masyarakat dalam membangun dan memberikan edukasi kepada masyarakat Surabaya dan Jawa Timur pada umumnya," ucap Mirzal. "Saya selaku Kasatreskrim Polrestabes Surabaya mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan salah satu penilaian khusus dari memorandum ini memberikan semangat dan motivasi kami. Jajaran Sat Reskrim Polrestabes Surabaya dan polsek polsek setempat sebagaimana arahan dari bapak Kapolri dalam program presisi polri, salah satunya responsif dalam menanggapi atau melayani masyarakat sehingga masyarakat terlayani dengan baik, responsif untuk keberadaan polisi maupun negara di tengah tengah masyarakat, sehingga masyarakat merasa. Aman nyaman dan bisa melaksanakan aktivitasnya sehari hari dengan baik serta kami akan terus mengedepankan kerja sama dan partisipasi semua pihak supaya apa yang menjadi harapan masyarakat juga bisa tercapai dengan baik. Bravo memorandum top jaya selalu," pungkas Mirzal. (rio)
Sumber: