Siaga Hadapi Potensi Bencana, Kota Malang Lakukan Apel Gelar Pasukan

Siaga Hadapi Potensi Bencana, Kota Malang Lakukan Apel Gelar Pasukan

Malang, memorandum.co.id - Mengantisipasi bencana alam, Wali Kota Malang  H Sutiaji memimpin  apel gelar pasukan wilayah Kota Malang, di depan Balai Kota Malang, Selasa (25/10/2022). “Apel kesiapsiagaan bencana ini serentak dilaksanakan bahwa kita siap siaga apabila sewaktu-waktu ada bencana. Kita tidak usah kontak-kontakan sudah langsung mana yang bisa dilakukan,” kata Wali Kota Malang Sutiaji. Kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana ini menurutnya juga harus disampaikan hingga tingkat kelurahan dan RT/ RW. Kesiapsiagaan harus ditingkatkan dan dikuatkan karena bencana bisa datang tiba-tiba. Namun, diharapkan bencana alam tidak terjadi. “Maka saya sudah minta ke BPBD untuk memantau cuaca karena saat ini susah diprediksi. Paling tidak berkomunikasi dan cuaca kita ini jangan dilihat di Kota Malang saja tapi juga Malang Raya karena juga berdampak, mudah-mudahan tidak terjadi,” ujarnya. Wali Kota menyampaikan kepada semua komponen serta komunitas untuk siap dan hadir, karena yang namanya bencana harus ditangani bersama-sama tidak hanya wilayah masing-masing saja. Untuk itu, diperlukan kolaborasi di antara semua saling dikuatkan dan dijaga. “Ini tadi dicek pasukan sudah siap semua, semua komponen siap termasuk TNI, Polri dan sipil semuanya sudah siap. Kelebihannya di Malang Raya ini ada terdapat banyak kesatuan. Contohnya mobil dapur lapangan milik Brimob, salah satunya ada di Malang,” urai Sutiaji. Menurutnya semua komponen Malang Raya sangat luar biasa dan saling mendukung seluruhnya. Ia berharap dengan ketersediaan peralatan saat ini yang dimiliki, seluruh komponen siap. Dengan meningkatkan antisipasi dan mitigasi diharapkan dapat meminimalisir dampak yang akan timbul dari bencana alam. “Imbauan juga terus menerus dilakukan hingga ke tingkat kelurahan serta RT dan RW. Jikalau dulu memakai kentongan namun keberadaan WhatsApps grup saat ini membantu dalam berkomunikasi,” terangnya. (*/ari)

Sumber: