Polisi Surabaya Rutin Patroli Obyek Vital

Polisi Surabaya Rutin Patroli Obyek Vital

Surabaya, memorandum.co.id - Kapolsek Mulyorejo Kompol Ardi Purboyo meminta seluruh anggota rutin melakukan patroli di obyek vital (obvit). Salah satunya, patroli dan pantauan di Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU). Selain mengantisipasi kriminalitas, patroli tersebut untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada karyawan dan pengunjung SPBU. "Selain memberi pelayanan dan rasa aman masyarakat di fasilitas umum, juga mengantisipasi kejahatan seperti curat, curas, curanmor," kata Ardi. Selain patroli ke obyek vital, petugas juga sesekali mendatangi ke pemukiman dan perumahan warga. Tak lupa, petugas juga menyempatkan untuk berhenti ditempat-tempat yang dianggap rawan terjadinya tindak kejahatan kriminalitas. "Pesan kamtibmas juga selalu disampaikan petugas di lapangan, juga terkait layanan Call Center 110 dan agar dimanfaatkan masyarakat untuk kemudahan komunikasi dengan polisi secara cepat," tutup dia.(fdn)

Sumber: