Mancing Mania Mangga Manis, Soliditas TNI-Polri
Probolinggo, memorandum.co.id - Sinergitas dan soliditas TNI-Polri harus senantiasa terjaga dalam rangka mengawal dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), serta mendekatkan diri dengan masyarakat. Hal itu dibuktikan oleh jajaran Polres Probolinggo Kota, Kodim 0820 Probolinggo dan Batalyon Yonzipur 10 yang menggelar lomba mancing lele sinergitas TNI-Polri dengan slogan Polresta Probolinggo Mangga Manis: Aman, Terjaga, Nyaman dan Humanis", Jumat (15/11) malam. Dalam acara yang dihelat di kolam pancing Jaladri Palaka Kompi Yonzipur 10/JP/2 Kostrad Kompi Zipur B-C Kota Probolinggo itu, dihadiri antara lain Wakil Walikota (Wawali) Probolinggo H Moch Soufis Subri, Komandan Batalyon Yonzipur 10 Mayor Czi Deni Rahmat Subekti, Wakapolres Probolinggo Kota Kompol Imam Pauji, Danki Zipur B Probolinggo, Lettu Czi M Fariz Zain, PJU Polres Probolinggo Kota, anggota Polres Probolinggo Kota, anggota Yonzipur 10, serta ratusan peserta lomba dan pengunjung. "Ini salah satu bukti kebersamaan TNI-Polri yang mendapat perhatian publik dari berbagai kalangan, sehingga masyarakat sangat antusias menyambut acara tersebut sebagai hiburan rakyat yang bisa membahagiakan dan mendapatkan keberkahan," ujar Wawali Subri panggilan akrab H Moch Soufis Subri. Subri berharap, kegiatan lomba ini bisa berjalan dengan aman dan lancar serta kegiatan seperti ini bisa membuat kerukunan dan sebagai bentuk silaturahmi masyarakat Kota Probolinggo. ”Alhamdulillah atensi masyarakat sangat luar biasa sebagai sarana hiburan di acara Mancing Mania Mangga Manis. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Polres Probolinggo Kota, Kodim 0820 Probolinggo bersama Batalyon Yonzipur 10 yang telah memberikan sumbangsihnya terhadap kegiatan ini, sehingga terlaksana sesuai harapan," tandasnya. Terpisah, Wakapolres Probolinggo Kota Kompol Imam Pauji mengatakan bahwa kegiatan ini memang bertujuan untuk memperkuat sinergitas antara TNI-Polri yang memang selama ini sudah terjalin dengan baik. Di samping itu dalam kegiatan tersebut juga merupakan sebuah kesempatan untuk bisa berinteraksi dan bersilaturahmi dengan warga masyarakat Kota Probolinggo. “Kami berharap sinergitas dan kebersamaan TNI dan Polri terus terjaga untuk menjaga keamanan di Kota Probolinggo,” ucap wakapolres. Wakapolres menambahkan, untuk juara 1 lapak 86 dimenangkan peserta M Soleh alias Komeng dari Pasuruan dengan berat ikan 4,595 kg, berhak mendapat hadiah 1 unit Honda Beat Street. Untuk juara 2 lapak 18, peserta atas nama Junaidi dengan berat ikan 4,165 kg mendapat hadiah uang tunai Rp 5.000.000. Sedangkan juara 3 lapak 150 dimenangkan oleh Slamet dengan berat ikan 4,125 kg mendapat hadiah uang tunai Rp 2.000.000. (mhd/nov)
Sumber: