Indonesia Line Band Tampil All Out

Indonesia Line Band Tampil All Out

Surabaya, Memorandum.co.id - Indonesia Line Band optimistis tampil all out (maksimal) menghibur masyarakat Surabaya dalam acara puncak menyambut HUT ke-50 Memorandum pada 17 November 2019 di Lapangan Makodam V/Brawijaya. Dirma, vokalis Indonesia Line Band, mengaku telah melakukan persiapan-persiapan khusus bagi para personelnya. “Untuk bisa tampil dengan kondisi maksimal, seluruh personel Indonesia Line Band harus menjaga kesehatan serta makan minum yang cukup. Selain itu, kita juga melakukan latihan lagu-lagu yang telah di request menyambut HUT Memorandum,” kata Dirma, Kamis (14/11). Dirma mengaku siap membawakan puluhan lagu untuk menghibur masyarakat Surabaya seusai kegiatan Senam Dahlan Iskan Style dan jalan sehat. “Kita sifatnya fleksibel, ketika kita membawakan lagu lebih banyak lagi, bagi Indonesia Line Band tidak jadi masalah. Tentunya, kita membawakan lagu secara global yaitu lagu Indonesia, lagu barat, dan lagu berkaitan dengan ulang tahun Memorandum,” imbuh dia. Dirma menjelaskan, kiprah Indonesia Line Band ini sudah dua tahun berjalan di Surabaya. Grup ini mempunyai 6 personel, yaitu Dirma (vocal), Hanif (vocal), Apet (drum), Firdaus (gitar), Cucus (bass), dan Dian (keyboard). Menurut Dirma, karena personel dalam satu grup musik ini berbeda-beda mereka dilahirkan. Ada dari Kalimantan, Jawa, serta luar pulau jawa lainnya. “Meskipun kita berbeda-beda tetap satu visi hobi senang musik. Akhirnya muculnya nama Indonesia Line Band ini kita pakai hingga sekarang ini,” ungkap dia. Sementara itu, di acara open house, Senin (11/11), Kasubbag Humas Ipda Tri Novi mewakili Kapolresta Sidoarjo Kombespol Zain Dwi Nugroho. “Selamat buat Memorandum. sukses selalu,” singkat Tri Novi. Selain itu, juga hadir Novi Aliansyah, anggota Dewan Pertahanan Nasional Perwakilan Jatim. (why/lis)

Sumber: