Pinus Gendro Nongkojajar, Spot Wisata Alam di Pasuruan

Pinus Gendro Nongkojajar, Spot Wisata Alam di Pasuruan

Surabaya, Memorandum.co.id Tempat wisata bernuansa alam yang bisa dikunjungi oleh wisatawan dan tidak perlu mengeluarkan biaya besar adalah Hutan Pinus Gendro, yang berada di wilayah Nongkojajar, Pasuruan. Selain itu, pengunjung yang datang juga tidak perlu merasa lelah karena berjalan kaki untuk menyusuri tempat ini. Karena ada akses jalan yang bisa dilalui kendaraan, baik roda dua atau pun roda empat yang membelah bagian tengah hutan pinus. Di Hutan Pinus Gendro, banyak pengunjung yang datang tidak hanya untuk menikmati suasana nyaman dan sejuk di antara pepohonan pinus. Namun banyak juga pengunjung yang datang untuk keperluan fotografi. Bahkan, karena lokasinya yang menarik, tempat ini juga sering dijadikan sebagai lokasi pemotretan pre wedding. Di tempat ini, memang tidak ada fasilitas hiburan bagi pengunjung seperti flying fox atau pun spot foto buatan yang sering dijumpai di wisata hutan pinus pada umumnya. Meskipun demikian Hutan Pinus Gendro tetap memiliki daya tariknya sendiri. Untuk dikunjungi, pengunjung bisa masuk dengan gratis dan tidak perlu mengeluarkan biaya sepeserpun. (Rdh)

Sumber: