Solidkan Hubungan Warga dan Polisi, Polres Lamongan Gelar Traffic Social and Art Policing

Solidkan Hubungan Warga dan Polisi, Polres Lamongan Gelar Traffic Social and Art Policing

Lamongan, memorandum.co.id - Jelang Hari Lalu Lintas Bhayangkara, Satlantas Polres Lamongan menggelar traffic social and art policing. Kegiatan ini diawali dengan senam bersama antara polisi lalu lintas dengan berbagai komunitas masyarakat. "Diharapkan dengan kegiatan ini dapat menghadirkan sosok polisi humanis yang berbaur dengan masyarakat," ungkap AKP Aristianto Budi Sutrisno, Kasatlantas Polres Lamongan, Minggu (18/9/2022). Berbagai layanan kepolisian pun dihadirkan dalam kegiatan ini, mulai dari perpanjangan SIM dengan mobil SIM keliling. Pembayaran pajak kendaraan bermotor menggunakan samsat keliling. Penyediaan vaksin 1 dan 2 serta booster melalui gerai vaksin keliling. Tak ketinggalan, pembagain 1.000 mi dan 1.000 kopi gratis untuk masyarakat, safety riding dan pembagian door prize. Art policing berupa angklung musik tertib berlalu lintas juga turut memeriahkan acara ini. Spontan turut hadir melihat kemeriahan acara adalah Bupati Lamongan Yuhronur Efendi. "Saya mengucapkan selamat Hari Lalu Lintas Bhayangkara yang ke-67. Semoga polisi lalu lintas semakin dicintai masyarakat," ungkap Yuhronur sembari membawakan lagu diiringi angklung tradisional bersama Wakapolres Lamongan Kompol Akay Fahli.(and/har)

Sumber: