Kontrol Kesiapan Alat Komunikasi, TIK Polda Jatim Sambangi Polres Mojokerto

Kontrol Kesiapan Alat Komunikasi, TIK Polda Jatim Sambangi Polres Mojokerto

Mojokerto, memorandum.co.id - Kebutuhan alat komunikasi untuk mendukung tugas kepolisian sangat penting. Kesiapan alat dan jaringan komunikasi sendiri merupakan salah unsur yang harus dipenuhi dalam tugas sehari-hari kepolisian. Jaringan internet pihak kepolisian Polres Mojokerto bekerja sama dengan operator Telkomsel Indonesia. Sedangkan alat komunikasi HT (handy talky) menggunakan pemancar yang berada di pegunungan Welirang. Kelancaran dalam penggunaan alkom serta jaringan komunikasi di tiga kesatuan yakni Polres Mojokerto, Polres Mojokerto Kota, dan Polres Jombang mendapatkan pengecekan dari Bidang TIK Polda Jatim AKBP Moh Fadil selaku ketua tim, Selasa (28/6/2022). Kegiatan pengecekan yang dilakukan di Aula Polres Mojokerto didampingi oleh Wakapolres Mojokerto Kompol Wisnu serta para kasi TIK dari masing-masing polres. "Pengecekan ini rutin kami lakukan ke wilayah untuk melihat bagaimana  kesiapan  kesatuan yang ada di wilayah dalam melayani masyarakat," ujar AKBP Fadil. Dalam kegiatan tersebut AKBP Fadil juga menjelaskan bahwa peran bagian teknologi dan Informasi adalah untuk mendukung pelaksanaan tugas Polri di lapangan. Serta memudahkan bagi para pimpinan Polri dalam mengambil keputusan.(no)

Sumber: