Satgas Pangan Polres Malang Pantau Distribusi Migor Curah

Satgas Pangan Polres Malang Pantau Distribusi Migor Curah

Malang, memorandum.co.id - Satgas Pangan Polres Malang bersama Dinas Perindustrian Perdagangan Kabupaten Malang dan Kodim 0818 Malang-Batu memantau pendistribusian minyak goreng (migor) curah subsidi, di beberapa pasar di wilayah Kabupaten Malang, Jumat (27/5/2022). Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat menyampaikan pihaknya terus melakukan pemantauan terhadap distribusi migor curah. “Kami terus memantau langsung terkait distribusi minyak goreng curah subsidi di beberapa pasar di wilayah hukum Polres Malang serta untuk mengetahui ketersediaan dan harga penjualannya,” kata Ferli Hidayat. Berdasarkan hasil pengecekan di beberapa pasar, salah satunya di wilayah Kecamatan Pakis, migor curah subsidi dapat dipastikan dalam proses pendistribusian aman. Konsumen dapat membeli harga sesuai HET yaitu antara Rp14.500 - Rp15.500 per liter. “Ketersediaan minyak goreng curah subsidi di Kabupaten Malang tersedia cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat sehari-hari. Diimbau juga kepada distributor dan pedagang agar tidak menyalahi aturan dengan menjual di atas HET, apabila ditemukan akan diproses sesuai dengan hukum yang berlaku,” tegasnya. (*/kid/ari)

Sumber: