Pangdam Pimpin Sertijab di Satuan Kodam V/Brawijaya

Pangdam Pimpin Sertijab di Satuan Kodam V/Brawijaya

Surabaya, memorandum.co.id - Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto MSc bertindak selaku inspektur upacara (irup) pada acara serah terima jabatan (sertijab) di lingkungan satuan Kodam V/Brawijaya bertempat di Balai Prajurit Kodam V/Brawijaya Jalan Raden Wijaya 4. Beberapa jabatan yang diserahterimakan adalah jabatan Kapoksahli Pangdam V/Brawijaya dari Brigjen TNI Yoyok Bagus Budianto PSc MA MSc kepada Kolonel Arm Totok Suhartono SSos. Selanjutnya Danrem 081/DSJ dari Kolonel Inf Waris Ari Nugroho SE MSi kepada Kolonel Inf Deni Rejeki SE MSi. Selain itu, jabatan Kazidam V/Brawijaya juga diserahterimakan dari Kolonel Czi Awang Pramila Loviantara kepada Letkol Czi Hiraz Manaek Saragi Turnip MSi (Han). Jabatan Kababinminvetcaddam V/Brawijaya dari Kolonel Inf Bangkit Fatmeiyarto S SIP kepada Kolonel Inf Sudung Hasiholan CH. Jabatan Dandenmadam V/Brawijaya dari Kolonel Arh Harry Sassono Utomo SH kepada Kolonel Inf Mangapul Hutajulu. Jabatan Kasansidam V/Brawijaya dari Letkol Kav Dwi Agung Sutrisno SE MSi (Han) kepada Letkol Kav Erwandarno. Selanjutnya Pangdam V/Brawijaya mengangkat Kapten Kav Muhammad Afraizal SST (Han) sebagai pejabat baru Dankikav 3/TSC. “Kegiatan (seperti ini) sudah rutin terjadi. Ada yang datang dan pergi. Karena ini kebutuhan organisasi juga. Saya harap kita siap akan hal itu,” ujar Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto. Pangdam V/Brawijaya menyampaikan ucapan terima kasih kepada pejabat lama atas kerja sama yang terjalin selama ini, dan sudah memberikan kontribusi yang luar biasa untuk Kodam V/Brawijaya. “Pengalaman yang ada di Kodam tentu membawa kalian lebih berprestasi di tempat yang baru. Saya hanya bisa berdoa mudah-mudahan kalian lebih sukses ditempat yang baru, yakinkan setiap tugas bisa kalian laksanakan lebih baik,” pesan pangdam. Pangdam V/Brawijaya juga mendukung tentang pentingnya melanjutkan program yang ada serta meningkatkan hasil karya yang dicapai oleh pejabat lama. "Kepada pejabat baru untuk segera dapat menyesuaikan diri di lingkungan Kodam V/Brawijaya serta melanjutkan program-program yang ada di satuannya dan diharapkan dapat meningkatkan hasil karya yang telah dicapai oleh pejabat sebelumnya," tandasnya. (fer)

Sumber: