Tingkatkan Kenyamanan dan Keamanan Penumpang, PT KAI Daop 9 Gandeng TNI-Polri

Tingkatkan Kenyamanan dan Keamanan Penumpang, PT KAI Daop 9 Gandeng TNI-Polri

Jember, Memorandum.co.id - Untuk meningkatkan pelayanan terhadap pelanggan kereta api dalam hal keamanan dan kenyamanan selama berada di stasiun dan di atas KA, PT KAI Daop 9 Jember telah menyiapkan sebanyak 164 personil terdiri dari satuan Polsuka dan Security yang tersebar di 32 stasiun mulai dari Ketapang Banyuwangi hingga Pasuruan. Selain itu juga menggandeng TNI dan Polri. "Kami telah melakukan upaya-upaya preventif dengan melibatkan semua unsur kewilayahan untuk berkolaborasi melakukan pengamanan baik di stasiun, jalur KA dan bahkan di atas kereta api. Hal ini untuk mencegah dan memberantas aksi premanisme yang mungkin saja terjadi di lingkungan stasiun di wilayah Daop 9 Jember," kata Vice President KAI Daop 9 Jember Broer Rizal, Jum'at (1/4/2022). Broer menjelaskan, peningkatan kegiatan preventif dalam melaksanakan pengamanan di lingkungan stasiun untuk mewujudkan pelayanan prima kepada para pelanggan KA, sehingga terwujudnya perasaan aman selama menggunakan Jasa Transportasi Kereta Api. “Kami berharap para pelanggan KA akan merasa lebih aman dan nyaman saat menggunakan transportasi kereta api, baik saat berada di stasiun, di atas KA maupun saat menunggu transportasi lanjutan,” tutup Broer. (edy)

Sumber: