ASN Kodim Surabaya Selatan Kunjungi Panti Asuhan

ASN Kodim Surabaya Selatan Kunjungi Panti Asuhan

SURABAYA- Rangkaian kegiatan HUT ke-48 Korpri, Korpri Sub Kodim Tipe A Surabaya Selatan melakukan kunjungan ke dua panti asuhan. Yakni Panti Asuhan Baitun Nur, di Jalan Karangrejo Gang VI, dan Panti Asuhan Muslim, di Jalan Jambangan Kebon Agung. Plh Pasipers Kodim Tipe A Surabaya Selatan Kapten Inf Ali Imron yang juga Pembina Harian Korpri menuturkan, kegiatan anjangsana dan silaturahmi ke yayasan panti asuhan ini diikuti hampir seluruh ASN di kodim. “ Silaturahmi sekaligus memberikan bantuan santunan berupa uang dan juga sembako,”ujar Imron. Pada kesempatan ini pihaknya juga memberikan pesan kepada anak-anak panti agar tetap semangat dalam menjalani semuanya baik dalam belajar juga beribadah. “Hormari dan patuhi perintah pengurus yayasan dan juga guru adik-adik sekalian,” imbuh Imron. Sementara itu, Pimpinan Panti asuhan Baitun Nur Andrian mengatakan, kunjungan ASN Kodim Surabaya Selatan ke panti asuhan ini sangat bermanfaat.“Kami semua mengucapkan banyak terima kasih atas kepeduliannya memberikan bantuan juga santunan,” ujar dia.(tyo/dhi)

Sumber: