Kadin Lumajang Gelar Operasi Pasar Migor di GOR Wirabhakti
Lumajang, memorandum.co.id - Kamar Dagang dan Industri Kabupaten Lumajang menggelar pasar minyak goreng murah di GOR Wirabhakti Lumajang. Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian atas kelangkaan stock dipasaran sekaligus upaya membantu masyarakat terkait melambungnya harga pasca kebijakan Pemerintah mencabut HET minyak goreng. Dalam kesempatan tersebut Bupati Lumajang Thoriqul Haq menyampaikan, kegiatan semacam ini perlu dilaksanakan sebagai upaya untuk membantu masyarakat memperoleh minyak goreng dengan harga murah sekaligus mengatasi kesulitan masyarakat dalam membeli minyak goreng. "Harapan kita setelah ada pasar murah, masyarakat bisa mendapatkan stock dirumah masing masing untuk kebutuhan satu dua hari ini. Tapi harapan kami 1-2 hari ini stock dipasar harus sudah ada sehingga nantinya tidak ada masyarakat yang kekurangan minyak goreng," tegasnya Sementara itu, Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Lumajang Agus Setiawan selaku penyelenggara operasi pasar mengatakan bahwa pihaknya menyiapkan 2000 kupon. Satu kupon dibandrol harga harga Rp 25 ribu untuk dua liter minyak goreng. Agus mengaku mendapatkan stok sebanyak itu dari pabrik minyak goreng langsung. "Kita dapat stok sebanyak ini dari pabrik minyak goreng. Sasarannya ibu rumah tangga serta ibu yang punya usaha umkm seperti gorengan, catering dll," kata Agus. Agus berharap operasi pasar minyak yang diselenggarakannya bisa membantu masyarakat dalam menekan harga minyak di pasaran sekaligus mengatasi masalah kelangkaan stok minyak goreng dipasar. "dalam 1- 2 hari setelah HET dicabut tentunya stock masih terbatas dipasar. masyarakat masih kesulitan mendapatkan minyak goreng dipasar. Sehingga kita berusaha mendapatkan akses ke produsen minyak goreng dengan harga subsidi. Apabila stock dipasar melimpah tentunya sudah ada kestabilan sehingga masyarakat tak perlu lagi mencari minyak goreng kemana mana," pungkasnya (Ani)
Sumber: