Kapolda Jatim Tinjau Vaksinasi Booster di Pesisir Gresik
Gresik, Memorandum.co.id - Kapolda Jatim, Irjen Pol Nico Afinta melakukan kunjungan ke pesisir Kabupaten Gresik untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi booster atau lanjutan, Kamis (17/3/2022). Ada sebanyak 500 dosis vaksin jenis Sinovac dan Astrazeneca yang disuntikan kepada masyarakat sekitar. Pelaksanaan vaksinasi berlangsung di Mako Satpolairud Polres Gresik. Dengan mengerahkan tenaga kesehatan dari Sidokkes Polres Gresik, Kodim 0817 dan Dinas Kesehatan Kabupaten Gresik. Harapannya percepatan herd immunity secara menyeluruh bisa segera tercapai. "Vaksinasi Presisi kali ini untuk dosis kedua dan ketiga sebanyak 500 dosis. Sasarannya masyarakat yang belum dan kesulitan mendapatkan vaksinasi," kata Irjen Pol Nico Afinta. Pihaknya mengimbau masyarakat yang belum mrngikuti vaksinasi agar menghubungi Bhabinkamtibmas dan Babinsa setempat. Nantinya akan dilaporkan ke layanan kesehatan sekitar untuk mendapatkan vaksinasi. "Bapak, ibu, tante, om dan semuanya. Monggo diajak keluarga dan lingkungan sekitar untuk ikut vaksinasi. Butuh kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat untuk menangani Covid-19," tutupnya.(and/har)
Sumber: